Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ridwan Kamil Umumkan Siswa Belajar di Rumah, Kurikulum Telah Disiapkan

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil akhirnya mengumumkan kebijakan agar para siswa belajar di rumah untuk membatasi kegiatan belajar mengajar di sekolah

Penulis: Nidaul 'Urwatul Wutsqa
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Ridwan Kamil Umumkan Siswa Belajar di Rumah, Kurikulum Telah Disiapkan
KOMPAS.com/DENDI RAMDHANI
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil putuskan siswa Bbelajar di rumah dua pekan terkait merebaknya virus Corona di Indonesia 

TRIBUNNEWS.COM - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil akhirnya mengumumkan kebijakan agar para siswa belajar di rumah untuk mengurangi penyebaran virus corona.

Ridwan Kamil mengambil keputusan ini setelah berkoordinasi dengan para Sekretaris Daerah dan Kepala Daerah terkait kebijakan siswa belajar di rumah.

Kebijakan tersebut berkaitan dengan penyebaran virus Corona (Covid19) yang terus meningkat di Indonesia, khususnya Jawa Barat.

Dalam keputusan tersebut, sekolah-sekolah di Jawa Barat (Jabar) akan memberlakukan kebijakan siswa  belajar di rumah untuk siswa PAUD, TK, SMP, dan SMA/SMK mulai Senin (16/3/2020), besok.

Ridwan Kamil juga mengimbau agar perguruan tinggi turut melakukan hal yang sama.

Tak hanya itu, Ridwan Kamil  juga menegaskan kepada media agar tidak menggunakan kata 'libur' dalam pemberitaan kebijakannya.

Dirinya menekankan konsep dalam kebijakan pemerintah provinsi tersebut bukanlah meliburkan sekolah.

Baca: Pasien Corona Meninggal di Solo Sempat ke Bogor, Wakil Walikota Bogor Koordinasi dengan Ridwan Kamil

Siswa Belajar di Rumah Dua Minggu
Ilustrasi: siswa belajar di rumah selama dua minggu ke depan mulai Senin (16//3/2020).
BERITA TERKAIT

Melainkan, pemerintah Jawa Barat mengajak para siswa untuk tetap sekolah di rumah.

"Jadi, pemerintah Jawa Barat selama dua minggu dari besok sampai dua minggu berikutnya akan menyekolahkan anak belajar di rumah, dengan kurikulum yang kemarin seharian kami persiapkan," kata Ridwan Kamil saat konferensi pers di Gedung Pakuan, Bandung, Minggu (15/3/2020), dilansir KompasTV Live.

Lebih lanjut, ia menyampaikan, pemerintah Jawa Barat melalui Dinas Pendidikan telah menyiapkan kurikulum dalam dua minggu ke depan untuk proses belajar siswa di rumah.

Kurikulum tersebut mengenai pelajaran dan pembahasan virus Corona yang akan dilakukan dengan proses pembelajaran interaktif menggunakan teknologi, yakni Android.

"Jadi, anak-anak itu belajar di rumah, mengerjakan PR, tanya jawab via HP dengan gurunya," ujar Ridwan Kamil.

Ia berharap para siswa dapat menjadi agen edukasi selama proses belajar di rumah.

Baca: Jawa Barat Lakukan Tes Proaktif Corona, Ridwan Kamil: Tidak Menunggu Dulu Orang Bergejala Baru Dicek

Dalam hal ini, edukasi yang di maksud meliputi beberapa tugas-tugas yakni dapat memperoleh ilmu terkait virus corona yang dapat disebarluaskan kepada orangtuanya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas