Polda Metro Jaya Perlu Waktu Ungkap Pelaku Begal Sepeda yang Sasar Anggota TNI
Polda Metro Jaya masih belum berhasil mengungkap pelaku begal yang menyasar anggota TNI AL berpangkat kolonel.
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polda Metro Jaya masih belum berhasil mengungkap pelaku begal yang menyasar anggota TNI AL berpangkat kolonel.
Kendati begitu, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Nana Sudjana menegaskan hanya butuh waktu sedikit lagi untuk menciduk pelakunya.
Kata Nana pihak kepolisian saat ini sudah melakukan profiling dan identifikasi terhadap pelaku begal tersebut. Ia memastikan dalam waktu dekat pelaku bisa ditangkap.
"Memang ada salah satu anggota TNI yang menjadi korban, dan ini kami serius mengungkap kasus ini. Kami sudah profiling dan sudah kami identifikasi, dalam waktu dekat untuk pelaku akan kita tangkap," tegas Nana dalam konferensi pers di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (3/11/2020).
Baca juga: Kapolda Metro Jaya Beberkan Modus Pelaku Begal Pesepeda
Saat ini kepolisian di wilayah hukum Polda Metro Jaya telah berhasil mengungkap 6 dari 12 laporan polisi yang masuk. Dari 6 laporan tersebut, polisi mengamankan dan menetapkan 10 orang tersangka.
Mereka adalah MA, SH, AR, BG, RN, MMAH, NY, ID, MAS alias Kancil, dan SL alias Tompel. Sebagian besar dari tersangka merupakan pengangguran. Beberapa juga diketahui masih di bawah umur.
Mereka yang ditetapkan tersangka dikenai Pasal 365 KUHP tentang penjambretan, dengan ancaman 9 tahun kurungan penjara.
Adapun 6 laporan pembegalan pesepeda yang berhasil diungkap kepolisian antara lain:
1. Kejadian pembegalan pesepeda pada 27 September 2020, berlokasi di Jalan Danau Sunter Utara, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Baca juga: Begal Payudara Beraksi Tanpa Penutup Kepala, Ketahuan Dikejar-kejar Suami Korban
2. Kejadian pada Kamis 15 Oktober 2020, berlokasi di depan Institute Prancis, Menteng, Jakarta Pusat.
3. Kejadian pada Sabtu, 17 Oktober 2020 di Jalan HOS Cokroaminoto, Menteng, Jakarta Pusat.
4. Kejadian pada Minggu 18 Oktober 2020, berlokasi di Jalan Seha 2 Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
5. Kejadian pada Selasa 20 Oktober 2020, berlokasi di Jalan Jembatan III Raya, Pejagalan, Penjaringan, Jakarta Utara.
6. Kejadian pada Sabtu 24 Oktober 2020, berlokasi di Jembatan Atas Tol, Jalan Raya UPJ, Sawah Baru, Ciputat, Tangerang Selatan.