Sosok Immanuel Ebenezer, Ketua Relawan Jokowi Mania yang Dicopot dari Jabatan Komisaris Anak BUMN
Inilah sosok Immanuel Ebenezer sekaligus Ketua Umum Relawan Jokowi Mania yang dicopot dari jabatan Komisaris di anak perusahaan BUMN, PT Mega Eltra.
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Inza Maliana
Namun, belum diketahui alasan pencopotan Immanuel Ebenezer dari jabatannya.
Sebelumnya, jajaran direksi dan komisaris di Holding Pupuk dirombak oleh Menteri BUMN, Erick Thohir pada 4 Agustus 2020 lalu, sebagaimana dilansir oleh Surya.co.id,
Perubahan susunan pengurus PT Pupuk Indonesia (Persero) tertera dalam SK – 263/MBU/08/2020 Tanggal 4 Agustus 2020.
Baca juga: HARTA Immanuel Ebenezer, Ketua Relawan JoMan yang Dicopot dari Komisaris Anak BUMN, Capai Rp 2,9 M
Dalam keputusan tersebut, Kementerian BUMN resmi mengangkat Bakir Pasaman sebagai Direktur Utama Pupuk Indonesia menggantikan Aas Asikin Idat yang habis masa jabatannya.
Selain itu, melalui SK – 262/MBU/08/2020 tanggal 4 Agustus 2020, Menteri BUMN juga mengangkat Darmin Nasution sebagai Komisaris Utama menggantikan Bungaran Saragih yang juga telah habis masa jabatannya.
Kemudian, Immanuel Ebenezer diangkat sebagai komisaris anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero).
(Tribunnews.com/Suci Bangun DS/Sri Juliati, Kompas.com/ Yohana Artha Uly/Dian Erika Nugraheny, Surya.co.id)
Simak berita lainnya terkait Immanuel Ebenezer