Abdul Latip, Tersangka Pengeroyok Ade Armando, Ditangkap Polisi di Pelabuhan Ratu
Polisi telah menangkap tersangka lain dari pengeroyok Ade Armando, Abdul Latip. Ia ditangkap di Pelabuhan Ratu, Jawa Barat, Kamis (14/4/2022).
Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Sri Juliati
Hal ini diungkapkan oleh Kasi Trantib Kecamatan Tegalbuleud, Denda Sudenda.
“Minggu berangkat pagi, sampai saat ini lebih dari seminggu belum pulang,” katanya.
“Ibunya menangis terus ingin anaknya pulang,” imbuh Denda.
Ade Armando Ungkap Pelaku Pengeroyokan Bukan Mahasiswa'
Ade Armando yang menjadi korban pengeroyokan saat demonstrasi di Gedung DPR/MPR menyebut, pelaku bukanlah mahasiswa.
Hal ini diungkapkan oleh penulis sekaligus aktivis, Mohamad Guntur Romli melalui cuitan di Twitter.
Guntur Romli menyebut Ade Armando menyampaikan kata-kata ketika hendak turun di ambulans dan dibawa ke IGD.
Ade mengatakan siapa pengeroyok yang menyebabkan sampai babak belur.
“Saat saya sambut Ade Armando turun dr ambulans masuk ke IGD, dia masih sadar & bilang “yg ngeroyok saya bukan mahasiswa, saya kan dukung aspirasi mahasiswa, yg ngeroyok itu penyusup, orang2 pengecut,” cuit Guntur Romli.
Baca juga: Kasus Pengeroyokan Ade Armando Jadi Tantangan Pemerintah dan Elite Politik Jamin Hak Warga Negara
(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto/Fandi Permana)(Tribun Jabar/Kisdiantoro)(Kompas TV/Baitur Rohman)
Artikel lain terkait Jokowi Didemonstrasi