Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Saat Mahfud MD Geleng-geleng Kepala Lihat Hasil Visum Brigadir J

Mahfud MD geleng-geleng kepala ketika melihat bukti hasil visum et repertum Brigadir Nofiriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Saat Mahfud MD Geleng-geleng Kepala Lihat Hasil Visum Brigadir J
Tangkap Layar Youtube Kemenko Polhukam RI
Foto dok. Menko Polhukam Mahfud MD/ Kemarin Mahfud MD menerima kunjungan keluarga Brigadir J. Pada kesempatan itu dia diperlihatkan hasil visum almarhum Brigadir J. 

Tak terima tuduhan

Pheo menduga Brigadir J sejak awal ingin disebutkan sebagai pelaku tindak pidana pelecehan seksual.

Ia menegaskan bahwa marga Hutabarat tidak terima dengan  tuduhan ini.

Keluarga Brigadir J terpukul mendengar tudingan tersebut.

"Kemarin kami  lihat salah satu wartawan mengatakan 'Bigadir J mencabuli'. Sedih kita. Kenapa?  Karena sudah ada pernyataan polisi dari awal baik Mabes maupun Kapolres, padahal kasusnya belum diperiksa apa-apa sudah dikatakan salah satunya, Brigadir J itu matI karena Bharada E mempertahankan dirinya. Kan itu berarti tindakan pidananya  dikatakan polisi, sementara belum ada putusan," ujar Pheo.

Ketua Hutabarat Lawyers, Saor Hutabarat mengatakan pihak keluarga Hutabarat meminta Mahfud MD membantu melakukan penegakan hukum yang benar untuk kasus  ini.

"Nah, jadi kami coba mengatakan kepada menteri tolonglah kita harus tegakkan  hukum," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Mereka juga mendesak agar hasil autopsi kedua dibuka ke publik agar semua pihak dapat mengetahui fakta yang sebenarnya.

Mereka juga minta agar tak ada lagi fakta  yang ditutupi.

"Kami tidak menuduh, kalau memang ada obstruction of justice tarik dong.

Kalau banyak pengamat mengatakan autopsi awal itu jangan-jangan ada tekanan, semua orang taulah. Ya itu kami minta dibuka," ucapnya.

Ucapkan terima kasih ke Jokowi

Adapun Samuel Hubatarat mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Presiden Jokowi karena telah peduli dengan kasus yang menimpa anaknya itu.

"Terhadap Bapak  Jokowi pun kami mengucapkan terima kasih sudah sampai 3 kali mengatakan peristiwa  ini supaya dibuka selebar-lebarnya jangan ada yang ditutupi," kata Samuel.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas