VIDEO Kembali Mencuat, Pimpinan DPR Nilai Sulit Jadi Kenyataan Wacana Jokowi Tiga Periode
Menurut Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad, jika sudah masuk tahapan pemilu, tentu akan agak lebih sulit, dan hanya akan jadi sekedar wacana.
Penulis: Reza Deni
Editor: Srihandriatmo Malau
"Sandiaga Uno mendapat tertinggi posisi kedua di 16,92 persen. Lalu Mas Ganjar Pranowo itu di posisi tiga besar, tipis sekali angkanya 16,10 persen persen," ujarnya.
Baca juga: Jokpro Minta Lembaga Survei Segera Tanya Rakyat Soal Jokowi Tiga Periode
Sementara, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memperoleh dukungan sebesar 11,10 persen, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan 9,02 persen.
Baca juga: Jokowi Tempati Posisi Pertama Capres Hasil Musra, Ini Kata Projo
Selanjutnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sebesar 5,17 persen, dan Ketua DPR RI Puan Maharani sebesar 4,16 persen.
Kemudian, Anggota DPR RI Dedi Mulyadi sebanyak 2,87 persen, Kepala Staf Kepresidenan RI Moeldoko sebesar 2,57 persen.
Terakhir, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa sebesar 1,42 persen, dan lain-lain 0,89 persen.