Irjen Teddy Minahasa Jadi Tahanan Polda Metro Jaya Mulai Malam Ini Hingga 20 Hari ke Depan
Polda Metro Jaya resmi melakukan penahanan terhadap Irjen Teddy Minahasa selama 20 hari ke depan dalam kasus peredaran narkoba.
Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Adi Suhendi
Teddy tiba sekira pukul 18.20 WIB. dua mobil Mitsubishi Pajero berkelir putih dan Toyota Fortuner berwarna hitam datang ke gedung Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya.
Baca juga: Hasil Kesepakatan dengan Irjen Teddy Minahasa, Henry Yosodiningrat : yang Terbaik Saya Mundur
Dengan sembunyi-sembunyi, Irjen Teddy Minahasa tidak diturunkan dari mobil Mistsubishi Pajero berwarna putih tersebut dan langsung masuk ke dalam.
Penyidik yang sudah menunggu juga tidak memberikan akses untuk awak media dan langsung menutup pintu gerbang gedung.
"Tutup gerbangnya, tutup gerbangnya," ucapnya.
Di samping itu, Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa juga tak berkata banyak saat disapa wartawan.
Dia hanya melemparkan senyuman saat awak media meminta untuk Irjen Teddy Minahasa ditampilkan.
Sebelum Irjen Teddy Minahasa datang, Hotman Paris selaku kuasa hukum Irjen Teddy datang lebih dahulu dan membenarkan jika Teddy di bawa ke Polda Metro Jaya.
"Tm lagi proses dibawa dari Mabes kesini karena pemeriksaan dipatsus oleh Propam sudah selesai dan hari ini akan resmi menjadi dibawah kewenangan Polda Metro Jaya," ucap Hotman kepada wartawan.