Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hari Listrik Nasional Diperingati Setiap 27 Oktober, Ini Sejarah Kelistrikan Indonesia

Peringatan Hari Listrik Nasional jatuh pada Kamis (27/10/2022), sejarah kelistrikan Indonesia telah dimulai pada akhir abad ke 19.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in Hari Listrik Nasional Diperingati Setiap 27 Oktober, Ini Sejarah Kelistrikan Indonesia
https://www.twibbonize.com/
Logo Hari Listrik Nasional 2022 - Peringatan Hari Listrik Nasional jatuh pada Kamis (27/10/2022), simak inilah sejarah kelistrikan Indonesia. 

Dengan jatuhnya Jepang ke tangan sekutu dan diproklamasikannya kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945, kesempatan ini dimanfaatkan oleh pemuda serta buruh listrik dan gas untuk mengambil alih perusahaan-perusahaan listrik dan gas yang dikuasai Jepang.

Setelah berhasil merebutnya, pada bulan September 1945 suatu delegasi dari buruh/pegawai listrik dan gas menghadap pimpinan KNI Pusat yang pada waktu itu diketuai oleh M. Kasman Singodimedjo untuk melaporkan hasil perjuangan mereka.

Selanjutnya, delegasi bersama-sama dengan pimpinan KNI Pusat menghadap Presiden Soekarno, untuk menyerahkan perusahaan-perusahaan listrik dan gas kepada pemerintah Republik Indonesia.

Penyerahan tersebut diterima oleh Presiden Soekarno, dan kemudian dibentuklah Jawatan Listrik dan Gas di bawah Departemen Pekerjaan Umum dan Tenaga sesuai dengan Penetapan Pemerintah No. 1 tahun 1945 tanggal 27 Oktober 1945.

Hingga kini, setiap tanggal 27 Oktober diperingati sebagai Hari Listrik Nasional.

(Tribunnews.com/Latifah)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas