Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mantan Ketua Umum Parpol yang akan Gabung ke PAN adalah Seorang Purnawirawan: Wiranto atau Sutiyoso?

Yandri juga memberi bocoran terkait latar belakang mantan ketum parpol yang akan bergabung dengan PAN itu.

Penulis: Dodi Esvandi
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Mantan Ketua Umum Parpol yang akan Gabung ke PAN adalah Seorang Purnawirawan: Wiranto atau Sutiyoso?
Istimewa
Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto. 

Alumni Akmil 1968 itu menjadi Ketum PKPI pada periode 2010–2015.

Namun demikian, Bang Yos saat ini juga sudah bergabung menjadi kader Partai NasDem.

Di partai tersebut, mantan Gubernur DKI Jakarta itu dipercaya menjadi Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai NasDem.

Selain Bang Yos, ada pula nama Jenderal TNI (Purn) AM Hendropriyono.

Sama seperti Sutiyoso, Hendropriyono juga pernah menjadi Ketum PKPI pada periode 2016-2018.

Sosok purnawirawan lainnya yang juga pernah menjadi Ketum Parpol adalah Sutiyoso.

Mantan Panglima TNI itu adalah pendiri Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

Berita Rekomendasi

Ia menjadi Ketum Hanura sejak partai itu berdiri pada 2006 hingga tahun 2016.

Setelah itu Wiranto menyerahkan jabatan Ketum Partai Hanura kepada Oesman Sapta Odang.

Dari tiga sosok purnawirawan itu, jika kembali mengacu kepada ciri-ciri yang disampaikan Yandri, maka profil Wiranto adalah yang paling cocok dengan sosok mantan ketum parpol yang disebut akan bergabung ke PAN itu.

Pasalnya, dari tiga nama itu, hanya Wiranto yang masih berada di pemerintahan.

Mantan Panglima TNI itu saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Republik (Wantimpres).


Sementara Sutiyoso maupun Hendropriyono saat ini sudah tidak lagi menjabat di pemerintahan.

Jabatan terakhir Sutiyoso di pemerintahan adalah Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) periode 2015–2016.

Begitu pula Hendropriyono, jabatan terakhirnya di birokrasi pemerintahan adalah Kepala BIN periode 2001-2004.

Ia menjadi Kepala BIN di Kabinet Gotong Royong yang dipimpin oleh Presiden Megawati Soekarnoputri.

Lantas, benarkah Wiranto sosok mantan ketum parpol yang akan bergabung ke PAN itu?

Kita tunggu saja.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas