Momen Mahfud MD Geram saat Diinterupsi Anggota Komisi III DPR RI: Tidak Selesai-Selesai Nanti
Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD rapat bersama Komisi III DPR RI, Rabu (29/3/2023) sore.
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Suci BangunDS
"Artinya misalkan saya ini membantah lalu disini ada yang berteriak keluar, saya akan keluar, saya punya forum," lanjutnya.
Baca juga: Rapat Komisi III DPR dengan Mahfud MD Dihujani Interupsi Buntut Sri Mulyani Tak Hadir
Mahfud pun bergusar dan mengeluh karena setiap rapat di DPR dirinya selalu dihujani interupsi.
Ia pun mencontohkan kala dirinya rapat bersama DPR membahas kasus Ferdy Sambo beberapa waktu lalu.
"Saya setiap di sini dikeroyok belum ngomong diinterupsi, waktu itu juga kasus Sambo," ucap Mahfud.
Melihat kondisi tak kondusif tersebut, Wakil ketua Komisi III DPR, Ahmad Sahroni, meminta Mahfud untuk melanjutkan penjelasan dan menyampingkan interupsi dari anggota DPR.
"Pak Mahfud ini kita teruskan dulu yang interupsi biar saja nanti," ujar Sahroni.
(Tribunnews.com/Milani Resti)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.