Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Panglima TNI Perintahkan Operasi Siaga Tempur, Buntut Kontak Tembak KST Berujung 1 Prajurit Gugur

satu prajurit TNI bernama Pratu Miftahul Arifin gugur dalam insiden ini, empat orang anggota TNI yang ikut operasi ini belum ditemukan

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Panglima TNI Perintahkan Operasi Siaga Tempur, Buntut Kontak Tembak KST Berujung 1 Prajurit Gugur
Kolase Tribunnews.com da Tribun-Papua.com
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono perintahkan lakukan Operasi Siaga Tempur akibat satu prajurit TNI bernama Pratu Miftahul Arifin gugur dalam misi penyelamatan kapten pesawat Susi Air. 

TRIBUNNEWS.COM - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memerintahkan untuk melakukan Operasi Siaga Tempur, setelah peristiwa kontak tembak antara TNI dan anggota Kelompok Separatis Teroris (KST) terjadi.

Pasalnya, satu prajurit TNI bernama Pratu Miftahul Arifin gugur dalam insiden ini.

Juga empat orang anggota TNI yang ikut dalam misi penyelamatan pilot pesawat Susi Air, belum ditemukan.

Keempat prajurit tersebut belum diketahui keberadaannya setelah terlibat kontak tembak dengan KST di Distrik Mugi, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Sabtu (15/4/2023) pukul 16.00 WIT.

Mengutip Kompas Tv, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menyampaikan akan terus mengupayakan pencarian keempat prajurit tersebut.

"Yang masih belum terkonfirmasi ada empat personil, kita masih terus mencari keberadaannya," kata Panglima TNI Laksamana Yudo Margono saat konferensi pers di Papua, Selasa (18/4/2023).

Diketahui, Panglima TNI menerjunkan sebanyak 36 personil anggota TNI untuk mengevakuasi pilot Susi Air.

Baca juga: Panglima TNI: Tak Ada Humanis untuk KKB di Papua

Berita Rekomendasi

Namun, ditengah jalan mereka dihadang oleh kelompok separatis tersebut.

Dalam peristiwa itu, empat orang mengalami luka, empat orang belum ditemukan dan satu meninggal dunia.

"Penyerangan dari Kelompok Separatis Teroris (KST), dari 36 tersebut, satu meninggal, ada empat orang yang luka.

"(Empat prajurit yang luka-luka) baru dievakusi dan selamat semua," ujar Yudo Margono.

Menindaklanjuti peristiwa kontak tembak itu, Yudo Margono memerintahkan untuk meningkatkan operasi penyelamatan ini menjadi Operasi Siaga Tempur.

"Kita tetap melaksanakan operasi, kita tingkatkan jadi Operasi Siaga Tempur. Kalau di Natuna kemarin Operasi Siaga Tempur Laut, kali ini Operasi Siaga Tempur Darat."

"Artinya ditingkatkan tadinya soft approach menjadi Operasi Siaga tempur (menindalanjuti) kejadian (kontak tembak) pada 15 April 2023 lalu," ujar Yudo Margono.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas