Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cara Daftar Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan 2023 dari Kemendikbud Ristek

Cara daftar apresiasai Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) 2023, dibuka mulai 7 September hingga 8 Oktober 2023, penghargaan kepada guru inovatif.

Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Sri Juliati
zoom-in Cara Daftar Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan 2023 dari Kemendikbud Ristek
Instagram @ppgkemendikbud
Pembukaan pendaftatan Apresiasi GTK 2023 Kemdikbud Ristek - Cara daftar apresiasai Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) 2023, dibuka mulai 7 September hingga 8 Oktober 2023, penghargaan kepada guru inovatif. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut cara daftar apresiasai Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) 2023.

Kemendikbud Ristek resmi membuka pendaftaran Apresiasi GTK 2023 mulai 7 September hingga 8 Oktober 2023.

Apresiasi GTK 2023 merupakan sebuah upaya untuk memberikan penghargaan kepada guru dan tenaga kependidikan yang telah memberikan layanan pendidikan secara baik bagi para murid serta memiliki semangat belajar, berkarya, dan berbagi sesuai dengan visi Merdeka Belajar.

Penghargaan Apresiasi GTK 2023 diberikan kepada yang memiliki praktik yang baik dalam menerapkan kepemimpinan atau pendampingan pembelajaran yang berbeda sehingga dapat menginspirasi guru atau tenaga pendidik lainnya.

Melalui program Apresiasi GTK 2023, Direktorat Jenderal GTK Kemendikbud Ristek mengajak seluruh guru dan tenaga kependidikan untuk menampilkan karya terbaiknya.

Program Apresiasi GTK 2023 diberikan bertepatan dengan momentum peringatan Hari Guru Nasional 2023.

Baca juga: Guru Besar UI: Asap Dari Rokok yang Dibakar Sama Seperti Polusi

Ikuti tata cara pendaftaran Apresiasi GTK 2023 inovatif, mengutip laman Kemdikbud, berikut ini:

BERITA REKOMENDASI

Cara Daftar Apresiasi GTK 2023

1. Calon peserta Apresiasi Guru dan Tenaga Kependidikan Inovatif Tahun 2023 mengisi formulir pendaftaran pada laman https://gtk.kemdikbud.go.id/apresiasigtk.

2. Saat mengisi formulir pendaftaran calon peserta Apresiasi GTK 2023 akan diminta mengisi akun belajar.id yang dimiliki.

3. Apabila calon peserta Apresiasi GTK 2023 belum memiliki akun belajar.id, maka calon peserta dapat mengajukan akun belajar.id melalui laman www.belajar.id pada tombol butuh bantuan.

4. Admin belajar.id akan melakukan verifikasi terkait pengajuan usulan akun belajar.id berdasarkan data dan bukti persyaratan yang diunggah calon peserta Apresiasi GTK 2023.


5. Apabila seluruh persyaratan pengajuan akun belajar.id terkait pendaftaran Apresiasi GTK 2023 terpenuhi maka tim generate akun belajar.id akan mengirimkan akun belajar.id ke email masing-masing calon peserta.

6. Calon peserta Apresiasi GTK 2023 wajib melakukan aktivasi akun belajar.id sebelum melengkapi persyaratan pendaftaran lainnya dengan cara login kembali ke dalam formulir pendaftaran.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas