Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rocky Gerung Ibaratkan Ditunjuknya Kaesang Jadi Ketum PSI Layaknya Pergantian Manajer

Rocky mengibaratkan penunjukan Kaesang sebagai Ketua Umum PSI layaknya pergantian manajer di perusahaan bisnis.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Rocky Gerung Ibaratkan Ditunjuknya Kaesang Jadi Ketum PSI Layaknya Pergantian Manajer
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Akademisi Rocky Gerung memberikan keterangan saat konferensi pers terkait dugaan penghinaan terhadap Presiden Joko Widodo di Jakarta, Jumat (4/8/2023). Kini, Rocky menanggapi soal Kaesang Pangarep jadi Ketua Umum PSI, ibaratkan penunjukan Kaesang ini layaknya pergantian manajer di perusahaan bisnis. 

Rocky pun melabeli penunjukan Kaesang sebagai Ketua Umum PSI sebagai kedangkalan kaum intelektual dalam berpikir.

"Jadi itu yang kita sebut banality of intelectual atau kedangkalan dari kaum intelektual. Padahal PSI didirikan oleh kaum intelektual, sudah selesai itu," tuturnya.

Putra Bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep ditunjuk sebagai  Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dalam Kopdarnas PSI di Djakarta Theater, Jakarta pada Senin (25/9/2023) malam. 
Putra Bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep ditunjuk sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dalam Kopdarnas PSI di Djakarta Theater, Jakarta pada Senin (25/9/2023) malam.  (Capture Youtube PSI)

Sebelumnya, Kaesang telah resmi menjadi Ketua Umum PSI pada acara Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) yang digelar di The Ballroom, Djakarta Theater, Jakarta, pada Senin (25/9/2023).

Hal ini disampaikan langsung oleh Grace Natalie.

"Memutuskan, menetapkan, pengangkatan Saudara Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum DPP PSI periode 2023-2028. Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya dan dapat ditinjau dengan AD/ART PSI. Tertanda Ketua Dewan Pembina, Jeffrie Giovani dan Sekretaris Dewan Pembina, Raja Juli Antoni," katanya.

Setelah mengumumkan, Kaesang pun diberi Surat Keputusan (SK) oleh Grace Natalie.

Sebelum Kaesang diumumkan sebagai Ketua Umum PSI, Giring Ganesha diangkat terlebih dahulu menjadi anggota Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

BERITA REKOMENDASI

Hal ini juga disampaikan Grace Natalie.

"Pengangkatan Bro Giring Ganesha Jumaryo sebagai Anggota Dewan Pembina DPP PSI atas jasa dan dedikasinya untuk PSI," tuturnya.

Baca juga: Giring Pernah Isyarat Legowo Serahkan Kepemimpinan ke Anak Muda, Kaesang Bakal Jadi Ketua Umum PSI?

Selain Giring, Isyana Bagoes Oka juga ditunjuk sebagai anggota Dewan Pembina PSI setelah sebelumnya menjabat sebagai Plt Sekjen PSI.

Sehingga Dewan Pembina PSI kini diisi oleh Giring Ganesha, Grace Natalie, Jeffrie Geovani, dan Isyana Bagoes Oka.

Sedangkan Raja Juli Antoni didapuk menjadi Sekjen PSI menggantikan Isyana Bagoes Oka.


(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)

Artikel lain terkait Kaesang Terjun ke Politik

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas