Sejarah HUT ke-78 KAI pada 28 September 2023, Beserta Sejarah Perkeretaapian Indonesia
Berikut ini sejarah HUT Kereta Api Indonesia yang diperingati pada 28 September 2023, beserta sejarah perkeretaapian Indonesia.
Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Suci BangunDS
Perkeretaapian Indonesia
Perkeretaapian Indonesia ini bermula saat pencangkulan pertama jalur KAI Semarang-Vorstenlanden (Solo-Yogyakarta) di Desa Kemijen oleh Gubernur Jendral Hindia Belanda, Mr. L.A.J Baron Sloet van de Beele, pada 17 Juni 1864.
Pemerintahan Hindia Belanda juga membangun jalur kereta api negara melalui Staatssporwegen (SS) dengan rute Surabaya-Pasuruan-Malang pada 8 April 1875.
Keberhasilan pembangunan jalur KAI SS ini mendorong investor swasta unutk ikut membangun jalur KAI, seperti:
- Semarang Joana Stoomtram Maatschappij (SJS),
- Semarang Cheribon Stoomtram Maatschappij (SCS),
- Serajoedal Stoomtram Maatschappij (SDS),
- Oost Java Stoomtram Maatschappij (OJS),
- Pasoeroean Stoomtram Maatschappij (Ps.SM),
- Kediri Stoomtram Maatschappij (KSM),
- Probolinggo Stoomtram Maatschappij (Pb.SM),
- Modjokerto Stoomtram Maatschappij (MSM),
- Malang Stoomtram Maatschappij (MS),
- Madoera Stoomtram Maatschappij (Mad.SM),