Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Akademisi : Kedepankan Solidaritas Kemanusiaan Terhadap Palestina dengan Tepat dan Pantas

Semangat dalam kepedulian terhadap sesama manusia adalah lentera yang cahayanya bisa menembus batas suku, ras, bangsa dan agama

Penulis: Toni Bramantoro
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Akademisi : Kedepankan Solidaritas Kemanusiaan Terhadap Palestina dengan Tepat dan Pantas
dok pribadi
Dr. H. Abdul Rauf Amin, Lc., MA. Dosen UIN Alauddin Makassar 

Ia menambahkan, bahwa yang paling efektif jika pemboikotan terhadap barang yang terafiliasi dengan Israel dilakukan sebelum barang itu masuk ke Indonesia.

Pemerintah dapat melakukan bargaining terhadap Israel, misalnya dengan mengambil sikap kalau Israel meneruskan agresinya, maka Indonesia tidak akan mau meng-import produksi dari Israel. Hal ini tentu lebih efektif ketimbang melakukan pemboikotan sporadis pada barang yang sudah terlanjur masuk Indonesia.

Jebolah Al Azhar Mesir ini mengajka semua perlu melihat peristiwa ini dengan jernih dan komprehensif. Jangan sampai peperangan yang berkecamuk di jalur Gaza justru secara tidak langsung berdampak negatif terhadap perekonomian Indonesia. Sekali lagi, semua tetap harus ingat bahwa sisi kemanusiaan perlu dikedepankan dalam melihat musibah peperangan Palestina - Israel.

“Sikap resmi saya, bahwa siapapun di dunia yang melihat Palestina menjadi korban dari musibah kemanusiaan ini, pasti mendukung mereka. Siapapun dan apapun latar belakangnya, apalagi kalau misalnya kita bawa ke dalam ranah konsep agama Islam. Islam adalah agama yang universal, ia diturunkan untuk menjadi rahmat seluruh alam dan tidak terbatas pada dimensi ruang dan waktu,” jelas Abdul Rauf.

Mengakhiri penjelasannya, akademisi yang aktif menyoroti dinamika politik di Timur Tengah ini berharap agar peperangan ini segera berakhir. Semua pihak yang terlibat perlu mencari jalan tengah untuk perdamaian.

“Mereka harus mendahulukan kepentingan kemanusiaan di atas kepentingan sesaat dan golongannya,” tuturnya.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas