Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mutasi Terbaru Polri, Ini Deretan Perwira yang Promosi dan Bakal Naik Pangkat, Ada Eks Ajudan Jokowi

Dari ratusan perwira menengah dan perwira tinggi Polri yang dimutasi itu, beberapa di antaranya mendapat promosi dan bakal naik pangkat satu tingkat.

Penulis: Daryono
Editor: Sri Juliati
zoom-in Mutasi Terbaru Polri, Ini Deretan Perwira yang Promosi dan Bakal Naik Pangkat, Ada Eks Ajudan Jokowi
Kolase Tribunnews
Kombes Agus Suryonugroho, Brigjen Jhonny Edison dan Brigjen Yan Fitria. Dari ratusan perwira menengah dan perwira tinggi Polri yang dimutasi itu, beberapa di antaranya mendapat promosi dan bakal naik pangkat satu tingkat. 

Selain itu, sejumlah jabatan penting di Polri pernah ia pegang. 

Di antaranya ia pernah menjadi Kapolres Jayawijaya (2013-2014), Kapolres Manokwari (2014-2016), Wadirreskrimum Polda Banten (2016), Kapolrestabes Medan (2019-2020), Kapolrestabes Surabaya (2020—2021) dan Wakapolda Sulawesi Utara (2021-2023)

2. Brigjen Yan Fitri Halimansyah jadi Kapolda Kepri

Wakapolda Kepri Brigjen Pol Yan Fitri Halimansyah. TRIBUNBATAM.ID/ENDRA KAPUTRA
Brigjen Pol Yan Fitri Halimansyah.(TRIBUNBATAM.ID/ENDRA KAPUTRA)

Brigjen Yan Fitri Halimansyah sebelumnya menjabat sebagai Kepala Penyusunan, Dokumentasi, dam Informasi Hukum Divisi Hukum Polri.

Ia dipromosikan menjadi Kapolda Kepulauan Riau menggantikan Irjen Tabana Bangun yang dimutasi ke Analis Kebijakan Utama Bidang STIK Lemdiklat Polri.

Sama halnya dengan Brigjen Jhonny Edison Isir, pangkat Brigjen Yan Fitri Halimansyah bakal naik satu tingkat menjadi Irjen. 

Polda Kepri tidaklah asing bagi Brigjen Yan Fitri Halimansyah lantaran ia pernah menjabat sebagai Wakapolda Kepri pada 2017. 

BERITA REKOMENDASI

Brigjen Yan Fitri lahir 9 Januri 1967.

Ia merupakan lulusan Akpol 1989.

Sejumlah posisi di Polri pernah ia pegang di antaranya sebagai Dirreskrimsus Polda Metro Jaya (2010), Kapolrestabes Surabaya Polda Jatim (2015) dan Wakapolda Kepri (2017)

3. Brigjen Aan Suhanan jadi Kakorlantas

Simak rekam jejak Brigjen Aan Suhanan, resmi diangkat menjadi Kakorlantas Polri yang baru, Kamis (7/12/2023), menggantikan Irjen Firman Shantyabudi. Dengan begitu, Aan naik pangkat dari Brigjen menjadi Irjen.
Brigjen Aan Suhanan (Instagram @aan.suhanan67)

Brigjen Aan Suhanan yang menjabat Dirgakkum Korlantas kini dipromosikan menempati jabatan baru sebagai Kepala Korlantas Polri

Ia menggantikan Irjen Pol Firman Shantyabudi yang pensiun.

Dengan jabatan baru sebagai Kakorlantas, pangkat Brigjen Aan bakal naik satu tingkat menjadi Irjen. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas