Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sebelum Meninggal, Lukas Enembe Alami Pembengkakan di Tubuh, Hendak Operasi Cangkok Ginjal

Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe yang tersandung gratifikasi di lingkungan Pemprov Papua meninggal dunia hari ini, Selasa (26/12/2023).

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Sebelum Meninggal, Lukas Enembe Alami Pembengkakan di Tubuh, Hendak Operasi Cangkok Ginjal
Warta Kota/Yulianto
Terdakwa Gubernur Papua nonaktif Lukas Enembe hadir saat menjalani sidang lanjutan kasus gratifikasi Pemprov Papua, Senin (7/8/2023), di Pengadilan Tipikor, Jakarta. Kabar terbaru, Lukas Enembe meninggal dunia hari ini, Selasa (26/12/2023), di RSPAD Gatot Subroto Jakarta. 

OC Kaligis juga mengungkapkan, kliennya sempat berencana operasi cangkok ginjal di Singapura sebelum meninggal dunia.

Namun, kata OC Kaligis, Lukas yang berstatus tahanan KPK tidak diizinkan terbang ke Singapura.

"Cangkok ginjal sudah ada di Singapura tapi enggak diijinkan keluar," ucapnya.

Sebagai penasihat hukum, OC Kaligis mengaku sempat bertemu dokter yang akan menangani operasi Lukas di Singapura.

Disebutkan, dokumen berupa surat-surat keterangan dokter pun sudah disiapkan.

"Saya ketemu sama dua dokter di Singapura. Jadi semua surat-surat dokter saya ada. Yang Bahasa Inggris juga ada," jelas OC Kaligis.

Terdakwa kasus dugaan suap dan gratifikasi Gubernur nonaktif Papua Lukas Enembe (depan) bersiap mengikuti sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (13/9/2023).
Terdakwa kasus dugaan suap dan gratifikasi Gubernur nonaktif Papua Lukas Enembe (depan) bersiap mengikuti sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (13/9/2023). (WARTAKOTA/YULIANTO)

Baca juga: Jenazah Mantan Gubernur Papua Lukas Enembe Akan Diterbangkan ke Papua Besok untuk Dimakamkan

- Kepala RSPD Konfirmasi Meninggalnya Lukas Enembe

Berita Rekomendasi

Kabar meninggalnya Lukas Enembe ini juga dikonfirmasi langsung oleh Kepala RSPD, Letjend TNI dr. Albertus Budi Sulistya.

"Benar (meninggal dunia) Pukul 10.45 WIB," kata Budi kepada Tribunnews.

Meski begitu, Budi belum menjelaskan lebih lanjut terkait penyebab meninggalnya Lukas Enembe.

Namun, diketahui Lukas Enembe sudah mengalami sakit pada bagian jantung dan kondisinya kerap menurun.

- Pendeta GIDI Minta Rakyat Papua Tenang

Sebelumnya, beredar kabar Lukas Enembe mengembuskan napas terakhirnya, Selasa siang.

Pada saat bersamaan, beredar imbauan dari Presiden Gereja Injili Indonesia (GIDI), Pdt Dorman Wandikbo yang mengabarkan mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe meninggal dunia di Jakarta.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas