Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Demo Besar Tolak Tapera akan Digelar 60 Serikat Buruh di Istana

Sebanyak 60 serikat buruh nasional bakal menggelar aksi demo menolak wacana pemotongan gaji sebesar 3 persen untuk Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera).

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Sri Juliati
zoom-in Demo Besar Tolak Tapera akan Digelar 60 Serikat Buruh di Istana
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Layar menampilkan penjelasan mengenai program Tapera saat konferensi pers di kantor Staf Presiden, Jakarta, Jumat (31/5/2024). Sekitar 60 serikat buruh nasional bakal menggelar aksi demo menolak 

Berdasarkan data BPS kata Moeldoko, rerdapat 9,9 juta masyarakat yang belum memiliki rumah.

"Untuk itu kita berpikir keras, memahami bahwa antara jumlah kenaikan gaji dan tingkat inflasi di sektor perumahan itu enggak seimbang."

"Untuk itu harus ada upaya keras agar masyarakat pada akhirnya bisa walaupun terjadi inflasi bisa punya tabungan untuk membangun rumahnya," katanya.

Sejumlah negara, kata Moeldoko, juga memiliki program yang sama seperti Tapera.

"Tentang perumahan bukan hanya Indonesia mengatur, pemerintah di berbagai negara juga jalankan skema seperti ini, di Singapura, Malaysia ada, di beberapa negara lain juga ada. Menurut saya sih tugas negara," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Gilang Putranto, Rizki Sandi Saputra, Taufik Ismail)

BERITA REKOMENDASI
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas