Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pramono Anung Akui Mayor Teddy Pantas jadi Sekretaris Kabinet

Pramono mengaku tak meragukan kemampuan perwira menengah TNI Angkatan Darat tersebut.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in Pramono Anung Akui Mayor Teddy Pantas jadi Sekretaris Kabinet
Tribunnews.com/Taufik Ismail
Sekretaris Kabinet Pramono Anung di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (11/9/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Sekretaris Kabinet (Seskab) Joko Widodo (Jokowi), Pramono Anung menganggap Mayor (Inf) Teddy Indra Wijaya alias Mayor Teddy pantas menjadi Seskab Presiden Prabowo Subianto.

Pramono menilai, Teddy memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk menjadi Seskab di Kabinet Merah Putih yang dibentuk Prabowo Subianto.

"Dia pernah bersama Pak Jokowi dan kemudian dengan Pak Prabowo, sehingga pengalaman ini menjadi hal kuat bagi Teddy Indra untuk menjadi Seskab yang baru," kata Pramono di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta, Senin (21/10/2024).

Pramono mengaku tak meragukan kemampuan perwira menengah TNI Angkatan Darat tersebut.

"Dan juga saya tahu ketika dia sekolah di Amerika, dia termasuk salah satu mahasiswa untuk S2 yang terbaik," ujarnya.

Calon Gubernur Jakarta dari PDIP itu mengaku tak mempersoalkan mengenai kedudukan Seskab kini di bawah Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg).

Berita Rekomendasi

"Untuk itu saya tidak mau mencampur tangan karena itu kewenangan sepenuhnya presiden," ucap Pramono.

Baca juga: Gus Yaqut Optimis Nasaruddin Umar Bisa Bawa Kementerian Agama Lebih Baik: Beliau Bukan Kaleng-kaleng

Pramono meyakini Teddy bisa menjalankan tugas sebagai Seskab. Sebab, sebelumnya menjadi ajudan Jokowi dan Prabowo.

"Pak Teddy indra ini pasti akan mampu untuk menjadi Seskab yang baik karena pengalaman dia 2 kali pernah apa, memberikan support untuk Pak Jokowi maupun Pak Prabowo," tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas