Pegawai PLN Distribusi Bali Gelar Halal Bi Halal
"Beras yang bercerai berai dibungkus dengan anyaman daun kelapa (janur), digodok dalam kuali sehingga menyatu dan padat dalam janur. Rasanya pulen,
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Para pegawai PLN Distribusi Bali melakukan Halal bi Halal Idulfitri di Rumah Dinas PLN, di Jalan Jayagiri VII/9 Denpasar, Senin (4/8/2014).
Dalam acara tersebut, ustaz Haji Syarifudin Jaelani yang memberikan tarsiah mengatakan, dalam Islam berjabat tangan bukan tradisi namun sebuah ibadah.
Sebab dengan berjabat tangan terjadi saling memaafkan dan menghapus dosa perbuatan seseorang.
Dunia yang luas terasa sempit karena banyak musuh. Untuk itu di hari Lebaran harus saling memaafkan.
Khas Lebaran di Indonesia adanya menu khusus ketupat.
"Beras yang bercerai berai dibungkus dengan anyaman daun kelapa (janur), digodok dalam kuali sehingga menyatu dan padat dalam janur. Rasanya pulen, maksudnya dalam Idulfitri ini masyarakat diajak bersatu dan melebur untuk mencapai sebuah proses dalam kesatuan," ungkap pria asal Magelang ini.
Menurutnya, Lebaran adalah proses pemutihan, saat Lebaran yang melakukan puasa dosanya dihapus.