Pelajar di Aceh Temukan Rangka Paruh Burung Raksasa
Kini paruh berukuran jumbo itu diamankan di SMPN Pusong.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Satu benda mirip paruh burung purba berukuran raksasa ditemukan di Gampong Teulaga Tujoh, Kecamatan Langsa Barat, Aceh.
Kini paruh berukuran jumbo itu diamankan di SMPN Pusong, sekolah si penemu benda yang belum dilakukan penelitian secara mendalam tersebut.
Pulau Teulaga Tujoh yang merupakan lokasi temuan paruh burung raksasa itu merupakan kawasan tak berpenghuni yang masuk kawasan Gampong (Desa) Teulaga Tujoh. Penemu benda itu bernama M Aris, pelajar kelas IX SMPN Pusong.
Guru SMPN Pusong, Edy Khalel SPd kepada Serambi, Senin (6/10) menceritakan, Aris menemukan benda itu tertimbun dalam pasir dengan posisi setengah bagian menyembul ke permukaan.
Menurut Edy Khalel, berdasarkan penelusurannya, benda mirip paruh burung purba yang ditemukan siswanya di Teulaga Tujoh pernah ditemukan di Peru. Namun untuk kepentingan ilmu pengetahuan, masih harus dilakukan penelitian secara mendalam.
M Aris menemukan benda itu pada minggu keempat bulan September 2014. Waktu itu Aris bermain boat (perahu) nelayan di seberang pulau tempat tinggalnya. Tiba-tiba Aris melihat benda aneh menyembul di permukaan pasir. Dia mengambil benda itu dan membawa pulang.
“Karena penasaran, akhirnya benda keras berujud tulang berwarna putih mirip paruh burung itu dibawanya ke sekolah dan diserahkan ke guru IPA. Kini benda itu diamankan di SMPN Pusong,” demikian Edy.(zb)