Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tim DVI Malaysia Merapat Ke Polda Jatim

"Hari ini hanya Malaysia yang bergabung," kata Anton kepada Surya Online(Tribunnews.com Network).

zoom-in Tim DVI Malaysia Merapat Ke Polda Jatim
surya/ M Zainudin
Anggota DVI Malaysia (depan) sudah bergabung di RS Bhayangkara, Rabu (7/1/2015). 

TRIBUNNEWS.COM,SURABAYA - Tim Disaster Victim Identification (DVI) kembali mendapat tambahan personil.

Tim DVI Malaysia mengirim personilnya ke Surabaya dan baru bergabung pada Rabu (7/1/2015).

Direktur Eksekutif DVI pusat, Kombes Pol Anton Castilani menyebutkan DVI Malaysia mengirim enam orang untuk membantu identifikasi korban AirAsia QZ8501.

Enam orang ini memiliki keahlian dalam bidang data base, sidik jari, dan forensik.

"Hari ini hanya Malaysia yang bergabung," kata Anton kepada Surya Online(Tribunnews.com Network).

Sebelumnya sempat beredar kabar DVI Korea Selatan (Korsel) akan menambah personil di Surabaya.

Anton menyebutkan sampai sekarang Korsel baru mengirim satu orang.

Berita Rekomendasi

"Masih belum ada tambahan," tambahnya.

Proses identifikasi korban AirAsia QZ8501 melibatkan 241 orang.

Sudah ada lima negara tetangga yang ikut membantu DVI Polda Jatim.

Selain Korsel dan Malaysia, Singapura, Australia, dan Uni Emirat Arab (UEA) juga terlibat dalam identifikasi jenazah korban.(m zainuddin)

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas