Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Yayang Wulandari Diduga Diperkosa Lalu Dibunuh, Jenazah Ditemukan di Kebun Teh

Mayat perempuan ditemukan di perkebunan teh Malabar, Sasak Anyar, Desa Banjarsari Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu

Editor: Gusti Sawabi

Tribunnews.com, Bandung - Mayat perempuan ditemukan di perkebunan teh Malabar, Sasak Anyar, Desa Banjarsari Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu, (11/10/2015) kemarin.

"Saat ditemukan, posisinya telentang, pakaian sudah tersingkap tanpa celana. Selain itu, ada luka pada bagian lehernya," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol. Sulistyo Pudjo Hartono dalam pesan singkat yang diterima Kompas.com, Minggu (11/10/2015) malam.

Pudjo mengatakan, kemudian diketahui bahwa identitas mayat tersebut adalah Yayang Wulandari (17). Gadis yang merupakan warga Kampung Sukalaksana, RT 02, RW 05, Desa Sukamanah, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, itu pertama kali ditemukan pamannya, Ajang Suparman (59), pada Minggu pagi.

Sontak, Ajang histeris melihat keponakannya tergeletak di sebuah perkebunan dengan kondisi yang sangat mengenaskan itu. "Pamannya yang pertama kali menemukan," kata Pudjo.

Reaksi Ajang membuat warga sekitar berdatangan dan bertanya-tanya. Ketika tahu adanya temuan mayat di perkebunan itu, warga sekitar pun geger. Warga langsung melaporkan temuan ini ke kepolisian setempat. Tim Inafis Polres Bandung langsung bergegas menuju TKP.

"Jenazah kami bawa ke RS Sartika Asih untuk dilakukan otopsi," kata Pudjo.

Polisi belum menyimpulkan penyebab kematian gadis malang itu. Diduga kuat, Yayang adalah korban pemerkosaan yang kemudian dibunuh oleh pelaku yang kini belum diketahui.

Berita Rekomendasi

"Dugaan sementara korban dibunuh, perkembangan lanjutnya nanti tunggu penyelidikan," pungkas Pudjo. (Kontributor Bandung, Rio Kuswandi)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas