Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pelaku Pembakar Wanita 55 Tahun di Batam Pernah Bekerja Kepada Korban

Di RS Awal Bros, pintu depan UGD tempat dirawatnya Rosna Suprianti (55) korban pembakaran orang misterius di Batam dijaga ketat sekuriti.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Pelaku Pembakar Wanita 55 Tahun di Batam Pernah Bekerja Kepada Korban
Tribun Batam/ Argianto
Pekerja angkringan Pak Raden, Joni menunjukkan baju milik pelaku pembakar Rosna (55) yang tertinggal di TKP, Jumat (4/12/2015) malam. 

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Di RS Awal Bros, pintu depan UGD tempat dirawatnya Rosna Suprianti (55) korban pembakaran orang misterius di Batam dijaga ketat sekuriti.

"Gak boleh ambil foto. Di sini saja, di luar kalian," kata sekuriti itu.

Kapolresta Barelang Kombes Pol Asep Safrudin pun nampak berada di RS Awal Bros.

Saat dimintai keterangan, Kapolres mengaku sudah mengidentifikasi pelaku, pihaknya kini tengah melakukan pengejaran.

"Kita sedang lakukan pengejaran. Pelaku merupakan orang yang mengenali korban. Informasi yang kita dapat. Pelaku pernah kerja dengan korban," ujar Asep.

Pelaku yang yang beralamat di Perumahan Mediterania itu kini tengah mendapat penanganan medis.

Informasi di lapangan, korban mengalami luka cukup serius di bagian tubuhnya.

Berita Rekomendasi

"Kita sedang kejar pelaku. Kita telah periksa saksi-saksi yang mengenali pelaku dan saat kejadian," tambahnya.

Pelaku berjumlah satu orang, namun, polisi masih menyembunyikan identitas pelaku.

Pantauan di TKP dan keterangan para pekerja warung angkringan korban itu, baju pelaku juga sempat terbakar.

Pelaku pun melepas bajunya dan meninggalkannya di TKP.

"Baju pelaku itu motif kotak-kotak merah biru. Tadi sempat terbakar juga. Dia lari dan menaiki motor tanpa mengenakan baju," ujar pekerja korban lainya

sebelumnya, Pasar Mega Legenda mendadak gempar karena seorang ibu berusia 55 tahun tiba-tiba dibakar tak jauh dari tempat ia berjualan di Angkringan, Jumat (4/12/2015) malam.

Wanita bernama Rosna Suprianti (55) itu dibakar orang tak dikenal, di pasar Mega legenda, Batam Center, Jumat (4/12/2015) sekira pukul 20.00 WIB.

Saat itu Rosna sedang duduk, tiba-tiba orang datang bawa Botol bensin dan menyiramkannya kepda korban.

Setelah itu pelaku mengejar korban lalu dilempar mancis (korek api) sehingga baju yang dikenakan korban langsung terbakar.

Pelaku langsung kabur usai melakukan aksinya.

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas