Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketua MPR Setuju Reklamasi Teluk Benoa karena Membawa Kemajuan

Reklamasi di negara tetangga itu, meningkatkan dunia pariwisata.

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ketua MPR Setuju Reklamasi Teluk Benoa karena Membawa Kemajuan
ist
Teluk Benoa 

TRIBUNNEWS.COM, BALI - Ketua MPR Zulkifli Hasan setuju dengan reklamasi Teluk Benoa selama berdampak positif dan tidak merusak lingkungan.

Rencana reklamasi teluk benoa selama beberapa bulan terakhir telah menyita perhatian masyarakat Bali. Ada yang pro dan kontra terkait hal itu.

Zulkifli mengatakan, masyarakat sebaiknya tidak mendahulukan amarahnya, dan menimbang terlebih dahulu, lebih banyak dampak positifnya atau negatifnya.

Politisi PAN ini mencontohkan, bagaimana reklamasi di Singapura memberikan efek positif.

Reklamasi di negara tetangga itu, meningkatkan dunia pariwisata.

Bila lebih banyak efek positifnya, Zulkifli reklamasi Teluk Benoa selama memberikan efek positif dan analisis dampak lingkungannya (amdalnya) baik serta tidak merusak lingkungan.

"Yang penting, reklamasi itu kalau bawa kemajuan dan amdalnya betul akan membawa perubahan suatu daerah, jadi kenapa tidak? Tapi yang penting amdalnya itu. Saya asal amdalnya bagus setuju," kata Zulkifli di Denpasar, Bali, Senin (1/2/2016).

BERITA REKOMENDASI

Mengenai reklamasi Teluk Benoa telah disejutui oleh Komisi VII DPR RI.

Akan tetapi mendapat penolakan dari masyarakat Bali, karena dikhawatirkan akan menghilangkan pekerjaan para nelayan di sana dan alasan lainnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas