Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Susah Move On Ditinggal Kekasih, Berandal Semarang Curhat ke Polisi

Berandal juga punya hati, termasuk soal asmara. Berandal satu ini tak kunjung move on, sampai ia curhat ke polisi yang menangkapnya karena mabuk.

Penulis: Muh Radlis
Editor: Y Gustaman
zoom-in Susah Move On Ditinggal Kekasih, Berandal Semarang Curhat ke Polisi
business-superstar
Ilustrasi. 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Muh Radlis

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Berandal juga punya hati, termasuk soal asmara. Berandal satu ini tak kunjung move on gara-gara wanita idamannya berpaling ke pria lain.

Gara-gara tak bisa melupakan perempuan yang sudah milik orang lain itu, Yuda memilih menghilangkan kegalauannya menenggak ciu bersama lima temannya di depan Rumah Sakit Tentara Semarang, Selasa (8/3/2016) dini hari.

Keenamnya diamankan Tim Elang Polrestabes Semarang karena bukan saja mereka menenggak puluhan botol ciu, tapi juga polisi menemukan sebilah parang.

"Saya galau pak, pacar saya digondol orang lain," kata Yuda sambil menekuk mukanya. Ia sudah satu tahun setengah menjalin hubungan dengan kekasihnya itu.

Curahan hatinya tak mampu ia bendung sehingga Yuda keluarkan ketika polisi mendata dan menginterogasi mereka satu per satu.

Yuda mengiyakan ajakan rekan-rekannya berpesta minuman keras untuk menghilangkan kegalauannya.
"Makanya saya mabuk-mabukan pak, saya galau berat," kata dia.

Ia tanpa canggung menceritakan hubungan asmaranya dengan sang kekasihnya itu. Dia mengaku sudah serius dan berencana menikahi kekasihnya, tapi nasib berkata lain.

Berita Rekomendasi

"Saya pacaran sama dia itu pacaran syariah lho pak, cuma pegangan tangan. Mungkin laki-laki itu lebih baik dari saya. Hati saya saat ini seperti nasi kucing enggak dikasih karet, ambyar pak," beber dia.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas