Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pria Ini Nekat Curi Motor Majikan Demi Senangkan Sang Pacar

Motif pelaku mencuri motor milik majikannya, pemilik toko, tak lain karena ingin membahagiakan pacarnya.

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Pria Ini Nekat Curi Motor Majikan Demi Senangkan Sang Pacar
tribunjogja/usmanhadi
Polsek Sewon menunjukkan pelaku curanmor, dengan tersangka berinisial BAN. Pelaku melancarkan aksinya dengan mencuri motor milik majikannya, di Jalan Parangtritis KM. 4,5. 

TRIBUNNEWS.COM, BANTUL - Hanya untuk menyenangkan sang pacar, pria berinisial BAN nekat mencuri motor milik majikan.

Hal itu diketahui saat Polsek Sewon mengadakan gelar perkara curanmor, di Polsek Sewon, Senin (11/4/2016).

Gelar perkara itu melibatkan pria berinisial BAN, ia melakukan aksinya dengan mencuri motor milik majikannya.

"Tersangka berprofesi sebagai sekuriti. Ia mencuri motor majikannya di Jalan Parangtritis KM 4,5. Pada hari Rabu (6/4) jam 09.00 kami mendapat pengaduan dari korban. Lalu kami proses, akhirnya pelaku yang tak lain karyawannya sendiri, pada Kamis (7/4/2016) berhasil kami tangkap saat berangkat kerja," ulas Kanit Reskrim Polsek Sewon, Iptu Muhammad Darban.

Motif pelaku mencuri motor milik majikannya, pemilik toko, tak lain karena ingin membahagiakan pacarnya.

"Jadi motor yang dicuri itu digadaikan pelaku seharga 2,5 juta. Uangnya yang 1 juta dikasihkan pacarnya. Katanya ingin nyenangin pacar, agar pacarnya lebih tertarik padanya," tambah Darban.

Atas perbuatannya itu, pelaku kini terancam mendekap di penjara.

Berita Rekomendasi

"Dari keterangan pelaku, dia terdesak karena keinginan pacar. Sehingga ia mencari jalan instan dengan mencuri, dan langsung mengasihkan uang tersebut ke pacarnya," tutupnya.(tribun jogja/usm)

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas