Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tim SAR Gabungan Hanya Temukan Rompi Pemandu

Tiga regu personel Search And Rescue (SAR) yang mencari lima wisatawan yang hilang di Air Terjun Dua Warna hanya menemukan rompi Armando Gurusinga

Penulis: Jefri Susetio
Editor: Sugiyarto
zoom-in Tim SAR Gabungan Hanya Temukan Rompi Pemandu
TRIBUN MEDAN/JEFRI SUSETIO
Personel SAR membongkar batu besar untuk mencari korban banjir bandang di Air Terjun Dua Warna, Selasa (17/5/2016). 

Laporan Wartawan Tribun Medan/Jefri Susetio

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Tiga regu personel Search And Rescue (SAR) yang mencari lima wisatawan yang hilang di Air Terjun Dua Warna hanya menemukan rompi Armando Gurusinga (20) di seputaran Sungai Lau Batimus, Selasa (17/5/2016).

Armando Gurusinga merupakan pemandu yang membawa puluhan wisatawan ke Air Terjun Dua Warna. Hingga kini, tim SAR belum temukan pemandu tersebut.

Sekretaris BPBD Deliserdang Darwin Surbakti membenarkan adanya penemuan tas tersebut. Meskipun demikian, pemilik rompi tersebut belum diketahui secara pasti.

"Tadi regu kedua berhasil menemukan tas dan juga rompi di sekitar sungai, diduga ini merupakan milik pemandu wisata," ujarnya di Poskos Basarnas.

Ia menambahkan, rencanaya barang-barang tersebut akan dibawa ke rumah sakit dan diserahkan ke tim forensik untuk memudahkan identifikasi.

Sebelumnya, banjir bandang yang terjadi di kawasan tempat wisata Air Terjun Dua Warna, menghanyutkan 22  wisatawan. Diketahui, satu wisatawan berhasil diselamatkan.

Berita Rekomendasi

Sedangkan, 16 orang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Hingga kini,
masih ada lima orang yang masih dalam pencarian. (tio/tribun-medan.com).

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas