Penjarah Minuman Kemasan dari Truk yang Terguling Itu Jatuh Tersungkur
Kasat Lantas Polres Batang, AKP Rendi Johan yang melarang warga untuk mengambil barang-barang tersebut tidak dituruti warga
Editor: Eko Sutriyanto
Tribun Jateng/Raka F Pujangga
Warga Jarah Minuman Kemasan Yang Diangkut Truk Terguling di Pekalongan, Jumat (29/7)
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Raka F Pujangga
TRIBUNNEWS.COM, PEKALONGAN - Ulah sebagian warga ini jangan ditiru.
Bukannya membantu mengamankan barang-barang yang dibawa truk yang terguling, sejumlah orang justru menjarah ribuan kemasan minuman yang berserakan, di Jalan Pantura, Jumat (29/7/2016).
Teriakan Kasat Lantas Polres Batang, AKP Rendi Johan yang melarang warga untuk mengambil barang-barang tersebut tidak dituruti.
Warga yang nekat, kemudian tetap membawa barang-barang tersebut dan segera menancap gasnya.
Namun karena terburu-buru, warga tersebut sampai tersungkur ke tanah yang berkubang lumpur.
"Tidak boleh mengambil begitu, bilang dulu sama sopirnya. Kami akan amankan barang-barang ini sampai ada kejelasan," katanya.
Berita Rekomendasi