Sial, Sepeda Motornya Mogok, Jambret Digebuki Warga
Kuli bangunan ini sebelumnya nekat menjambret handphone milik korbannya Littri Sembiring (39) warga Jl Sei Bukan I, Kelurahan Merdeka, Medan Baru
Penulis: Array Anarcho
Editor: Sugiyarto
Laporan Wartawan Tribun Medan/ Array A Argus
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Jaya Putra Mahkota warga Jl Turno Joyo, Gang Sukiman, Desa Cinta Rakyat, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara hanya bisa meringis kesakitan setelah diamuk warga.
Kuli bangunan ini sebelumnya nekat menjambret handphone milik korbannya Littri Sembiring (39) warga Jl Sei Bukan I, Kelurahan Merdeka, Kecamatan Medan Baru.
Ketika tiba di Polsekta Sunggal, lelaki berusia 25 tahun ini hanya bisa memegangi mata kirinya yang bengkak lantaran dihajar warga. Ia kemudian digiring ke ruang penyidik untuk diinterogasi.
"Korban saat kejadian tengah berada di Jalan Sei Ular Baru hendak pergi ke rumah kakaknya. Kebetulan, saat berada di jalan, korban sibuk bermain HP," kata Kanit Reskrim Polsekta Sunggal, Iptu Nur Istiono, Kamis (27/4/2017).
Tanpa sadar, pelaku yang sudah membuntuti korban kemudian merampas HP yang tengah dipegang oleh Littri. Spontan, korban teriak minta tolong hingga mengundang perhatian warga.
"Saat mau kabur, motor yang dikendarai pelaku malah mogok. Kemudian, warga yang ada di lokasi langsung menghajar pelaku," terangnya.
Guna kepentingan penyelidikan, pelaku masih diperiksa di ruang penyidik.
Adapun barang bukti yang diamankan berupa satu unit sepeda motor Honda Vario BK 5627 ACE, serta HP milik korban.(Ray/tribun-medan.com)