Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Sejoli yang Menggugurkan Kandungannya Dinikahkan di Mapolres Mojokerto, Suasananya Mengharukan

Dimas dan Cicik, sejoli yang ditahan polisi karena menggugurkan bayi hasil hubungan intim mereka di Tretes, Mojokerto, akhirnya dinikahkan

Editor: Sugiyarto
zoom-in Dua Sejoli yang Menggugurkan Kandungannya Dinikahkan di Mapolres Mojokerto, Suasananya Mengharukan
surabaya.tribunnews.com/danendra kusumawardana
Cicik pingsan sebelum ijab kabul di Masjid Polres Mojokerto. Perempuan itu akhirnya dinikahkan dengan kekasihnya yang juga ditahan karena menggugurkan bayi mereka. 

Kapolres juga memberikan ucapan selamat dan doa bagi keduanya.

"Semoga menjadi pasangan yang sakinah, mawaddah, wa rahmah. Selain itu juga keduanya diberikan umur, rejeki dan kehidupan yang barokah meski proses hukum keduanya tetap dilaksanakan," terangnya.

Sementara itu, Penasehat hukum keluarga, Holil Askohar menjelaskan bahwa, sebetulnya mereka ingin segera menikah.

Hanya saja, menanti Cicik menuntaskan kewajibannya menyelesaikan kuliah terlebih dahulu.

"Mulai dua tahun mereka punya hubungan dan sudah ada keinginan untuk menikah. Kedua keluarga sebenarnya menyetujui dengan hubungan Dimas dan Cicik."

"Di dalam hati Keduanya, mereka tidak ingin atau tak ada niatan untuk berbuat jelek," jelasnya.

Holil melanjutkan, kedua kliennya berniat untuk menyelamatkan bayi. Tetapi disisi lain, Dimas tak tega dan panik melihat Cicik nifas.

Berita Rekomendasi

"Keduanya ingin menyelamatkan bayinya, mereka ingin membawa ke puskesmas namun karena suaminya belum ada pengalaman menangani proses lahiran."

"Sehingga dia menaruh di jok. Tak tahunya sirkulasi udara di dalam membuat bayi tak dapat bernafas sempurna. Sebenarnya mereka sangat sayang kepada bayinya," pungkasnya.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas