Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Sita 4 Kg Ganja di Kawasan Wisata Ciwidey, Tiga Tersangka Diamankan

Polres Bandung menangkap tersangka HB (21) di daerah Ciwidey dan menyita ganja seberat tiga ons.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Polisi Sita 4 Kg Ganja di Kawasan Wisata Ciwidey, Tiga Tersangka Diamankan
Tribunnews/MUHAMMAD FADHLULLAH
Sejumlah barang bukti penyeludupan narkotika di Kantor BNN, Jakarta, Jumat (1/2/2019). Konferensi pers tersebut menjelaskan tentang beberapa peristiwa penyeludupan narkotika melalui jalur darat dan jalur udara (via kargo). Jenis narkotika tersebut yaitu shabu seberat kurang lebih 73,949 Kg, 10.000 butir ekstasi, dan ganja seberat 1,5 Ton. TRIBUNNEWS/MUHAMMAD FADHLULLAH 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Daniel Andreand Damanik

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Satuan Reserse Narkoba Polres Bandung berhasil menggagalkan upaya peredaran narkotika jenis ganja pada 11 Januari 2019 di Kampung Sukasari, Desa Ciwidey, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung.

Anggota Satuan Reserse Narkoba Unit II Polres Bandung berhasil menangkap tiga orang tersangka dalam kasus ini.

Kasat Narkoba Polres Bandung AKP Wahyu Agung mengatakan pihaknya menangkap tersangka HB (21) di daerah Ciwidey dan menyita ganja seberat tiga ons.

"Setelah kami interogasi, kami berhasil melakukan pengembangan serta menangkap dua tersangka berinisial AT (21) yang membawa empat ons ganja dan ST yang membawa ganja seberat empat kilogram," kata AKP Wahyu Agung melalui keterangan kepada Tribun Jabar, Sabtu (2/2/2019) malam.

Baca: Bule Wanita yang Mengamuk di Catur Muka Sempat Gigit Betis Petugas Satpol PP yang Ingin Mengobatinya

Barang bukti dibagi dalam tiga bagian terpisah.

Tiga paket sedang ganja kering dibungkus kresek seberat 210 gram, empat bungkus paket sedang ganja kering dibungkus kresek seberat 242 gram, dan empat paket besar ganja dibungkus lakban coklat seberat empat kilogram.

Berita Rekomendasi

Terhadap ketiga tersangka, pihak kepolisian juga telah melakukan tes urine.

Pasal yang disangkakan terhadap tersangka ialah Pasal 114 ayat 2, 111 ayat 2, UU No. 35 tahun 2009 tentang narkotika.

Artikel ini telah tayang di Tribunjabar.id dengan judul Lebih dari 4 Kg Ganja Diamankan Polisi di Kawasan Wisata Ciwidey, Tiga Tersangka Diamankan

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas