Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mayat Perempuan yang Ditemukan di Kebun Jagung Diduga Korban Perampokan

Polisi masih melakukan penyelidikan penyebab pasti tewasnya wanita yang ditemukan warga tersebut.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Mayat Perempuan yang Ditemukan di Kebun Jagung Diduga Korban Perampokan
net
Ilustrasi mayat 

Laporan Warrawan Surya Sugiyono

TRIBUNNEWS.COM, GRESIK - Agus Santoso (65), warga Ledok Macanan, Desa Suryatmajan, Kecamatan Danurejan, Kota Yogyakarta, suami Ida Nurhayati alias Fransiska (58), mendatangi RSUD Ibnu Sina Kabupaten Gresik.

Ia hendak mengambil jenazah istrinya yang ditemukan tewas di  kebun  jagung  kebun  jagung  Desa  Bulangan, Kecamatan Dukun.

Agus mendapatkan informasi dari kepolisian sekitar Kamis (21/2/2019), pukul 22.00 WIB. 

Kemudian berangkat dari Jogjakarta Jumat (22/2/2019) sekitar Pukul 1.00 WIB. Sampai ke Polsek Dukun pukul 07.00 WIB. 

Baca: Klaim Permintaan Terakhir, Romi Belek Perut Sang Istri: Saya Ambil Anaknya

Diduga, istrinya itu menjadi korban perampokan.

"Kemudian dimintai keterangan dan ke lokasi jenazah istri saya ditemukan di kebun jagung," kata Agus di ruang jenazah RSUD Ibnu Sian Kabupaten Gresik.

BERITA TERKAIT

Sampai saat ini, Agus dan keluarga masih menunggu pemulangan jenazah.

"Ini menunggu dokter pemeriksaan jenazah. Kalau selesai langsung saya bawa pulang," kata Agus.

Mayat perempuan yang ditemukan di sebuah ladang Jagung di Desa Bulangan, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik telah teridentifikasi. Mayat wanita tersebut bernama Ida Nurhayati asal Jogjakarta.

Hal itu terungkap usai Polisi melakukan identifikasi sidik jari.

Sebelumnya, penemuan mayat perempuan berusia 58 tahun itu membuat geger warga. 

Apalagi, di kepala perempuan tersebut terlihat ada luka dan bercak darah. Selain itu, wajahnya pun tampak lebam. 

Kasat Reskrim Polres Gresik, AKP Tiksnarto Andaru Rahutomo mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan penyebab pasti tewasnya wanita yang ditemukan warga tersebut.

Tim Inafis Polres Gresik juga telah melakukan pemeriksaan di kamar mayat RSUD Ibnu Sina. "Untuk mengungkap identitasnya, kami sudah mengambil sidik jari korban," terangnya.

Sekadar informasi, korban ditemukan oleh warga di area perkebunan tebu di Desa Bulangan, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik, Kamis (21/2/2019) sekitar pukul 17.00 WIB.

Warga yang ramai melihat dari tepi jalan turut melaporkan ke Polsek Dukun, petugas kepolisian langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), lalu korban dibawa menuju RSUD Ibnu Sina. 

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas