Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Seusai Bertugas Hingga Subuh, Petugas KPPS di Samarinda Meninggal Dunia

Seusai Bertugas Hingga Subuh, Petugas KPPS di Samarinda Meninggal Dunia, Simak Ulasan lengkapnya berikut ini

Editor: Umar Agus Wijayanto
zoom-in Seusai Bertugas Hingga Subuh, Petugas KPPS di Samarinda Meninggal Dunia
tribunkaltim.co/christoper desmawangga
Jenazah Dany Faturrahman (41) diangkat warga sekitar guna dishalatkan sebelum dimakamkan di TPU Kenanga, jalan Sentosa, Samarinda, Kamis (18/4/2019). Petugas KPPS ini meninggal dunia setelah menunaikan tugasnya. 

Seusai Bertugas Hingga Subuh, Petugas KPPS di Samarinda Meninggal Dunia

TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Proses pemungutan suara di Samarinda telah usai, namun meninggalkan duka dengan meninggalkan seorang anggota KPPS.

Anggota KPPS yang meninggal bernama Dany Faturrahman (41).

Bertugas di TPS 03, jalan Biawan, Gang Semangat (10), RT 7, Kelurahan Sidomulyo, Kecamatan Samarinda Ilir, Kalimantan Timur.

Dari informasi yang dihimpun, petugas KPPS tersebut diketahui meninggal dunia, Kamis (18/4/2019) pagi tadi, setelah selesai menjalankan tugas di TPS.

Baca: Update Hasil Real Count KPU Pilpres 2019 Jokowi Vs Prabowo: Paslon 01 Unggul Sementara di Wilayah?

Saat itu, korban tidak lagi bergerak.

Maupun bangun saat anak keduanya yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) membangunkannya.

Berita Rekomendasi

Bahkan, sebelum diketahui meninggal, korban sempat mengalami kejang.

Baca: Hasil Real Count KPU Pilpres 2019: Prabowo-Sandi Unggul Sementara di Wilayah Mana Saja?

"Anaknya yang SD bangunkan dia, tapi tidak bangun.

 Anaknya itu membangunkan untuk minta diantarkan ke sekolah, setiap pagi kan memang dia yang antarkan anaknya," ucap Mulyadi (45), Linmas TPS 03, Kamis (18/4/2019).

"Meninggalnya di rumah, bukan di TPS," sambungnya.

Baca: Hasil Real Count Pilpres 2019 Versi KPU : Prabowo Unggul di Jawa Barat, Data Masuk 0,012 %

Diduga, korban meninggal dunia akibat tekanan darah tinggi, selain karena kelelahan usai bertugas di TPS.

Hijrah (34) yang juga anggota KPPS TPS 03 menjelaskan, di TPS korban bertugas saat penghitungan surat suara.

Baca: Berita Terkini - Persib Resmi Kenalkan Pemain Baru yang Berasal dari Turkmenistan & Banten

"Dia jaga kotak dan perhitungan, saat bertugas fokus, dan agak tegang saya lihat," ucapnya.

Lanjut dia menjelaskan, petugas KPPS telah menyiapkan seluruh perlengkapan pemungutan suara sejak pukul 05.30 Wita, Rabu (17/4/2019), dan mulai pemungutan suara pukul 07.00 Wita.

BACA SELENGKAPNYA >>>

Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas