Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kronologis Motivator Tampar Sejumlah Siswa, Penangkapan di Bandara Hingga Berakhir Jadi Tersangka

Kepolisian Resor (Polres) Malang Kota menetapkan Agus Setiawan alias Agus Pirahnamas sebagai tersangka kasus penganiayaan anak di bawah umur.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kronologis Motivator Tampar Sejumlah Siswa, Penangkapan di Bandara Hingga Berakhir Jadi Tersangka
SURYA.co.id/Aminatus Sofya
Kapolres Malang Kota AKBP Dony Alexander saat merilis kasus motivator yang memukul siswa SMK. SURYA.co.id/Aminatus Sofya 

Sementara itu, AS hingga saat ini belum bisa dimintai konfirmasi.

Upaya konfirmasi dari Kompas.com belum mendapat respons.

Suasana SMK Muhammadiyah 2 Kota Malang, Jumat (18/10/2019).Fakta-fakta Pemukulan Sejumlah Siswa oleh Motivator di SMK Muhammadiyah 2 Kota Malang.
Suasana SMK Muhammadiyah 2 Kota Malang, Jumat (18/10/2019).Fakta-fakta Pemukulan Sejumlah Siswa oleh Motivator di SMK Muhammadiyah 2 Kota Malang. (KOMPAS.com/ANDI HARTIK)

3. Respons Kepala Sekolah

Pasca-kejadian itu, pihak sekolah mengumpulkan siswa dan walimurid di aula sekolah, Jumat (18/10/2019).

"Anak saya gak cerita ada kejadian itu. Saya tahunya saat ditelepon wali kelas untuk datang ke sekolah dan ada viral videonya," jelas M Sabar, wali murid yang anaknya jadi korban penamparan pada suryamalang.com di aula sekolah.

Ia menduga anaknya malu sehingga tidak cerita.

Anaknya siswa kelas 10 itu sampai mimisan.

Baca: Deretan Pabrik Uang Irwansyah yang Kini Dilaporkan Karena Dugaan Gelapkan Uang oleh Medina Zein

Berita Rekomendasi

"Kalau dari orangtua, menyerahkan saja ke kepolisian karena sudah ditangani," katanya.

Matanya berkaca-kaca.

Disebutnya, kalau untuk mendidik tidak apa.

Tapi jika sampai ada penamparan, sebagai orang tua ia sedih melihat anaknya diperlakukan seperti itu.

Nurcholis, Kepala SMK Muhammadiyah 2 menyatakan baru pertama kali menggunakan jasa Agus Setiyawan sebagai motivator.

"Yang ikut kegiatan motivasi usaha ada 125 siswa. Yaitu kelas 10-12 program keahlian TKJ dan Multimedia," jelas wanita yang akrab dipanggil Bu Nunung itu.

Menurutnya, banyak sekolah di Kota Malang memakai jasa Agus sebagai motivator.

"Tapi yang terjadi kemarin di luar kendali. Harusnya Pak Agus juga bisa mengendalikan diri," jawabnya.

Dijelaskan, sebagai pribadi ia memaafkan. Tapi sebagai lembaga, tentu ada penyelesaikan sendiri.

Baca: Viral Kisah Pria Diculik & Dibunuh Mantan Pacar, Alasannya Tak Biasanya, Istri dalam Keadaan Hamil

Video viral itu direkam oleh siswa yang ikut kegiatan motivasi itu.

"Saya tidak menyalahkan siswa saya yang merekam video itu," jelasnya.

Dari kepolisian juga sudah meminta keterangan siswa yang jadi korban penamparan motivator.

"Semalam dipanggil 10 siswa. Tapi yang bisa datang ada 8," jelas salah satu siswa korban. (Tribunnews.com/Daryono)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Motivator yang Tempeleng Pelajar SMK di Malang Resmi Ditetapkan Tersangka

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas