Untung Tak Seberapa, Nenek di Semarang Jadi Korban Penipuan, Uang serta Dagangannya Dibawa Kabur
Seorang nenek di Semarang, Jawa Tengah, Mbah Khotimah menjadi korban penipuan.
Editor: Listusista Anggeng Rasmi
TRIBUNNEWS.COM - Seorang nenek di Semarang, Jawa Tengah, Mbah Khotimah menjadi korban penipuan.
Mbah Khotimah yang sehari-hari bekerja sebagai penjual jajanan pasar ini ditipu oleh orang tak dikenal.
Pelaku awalnya berpura-pura sebagai seorang pembeli.
Namun, ia justru menggasak uang hasil jualan Mbah Khotimah.
Tak hanya itu, pelaku juga membawa kabur dagangan Mbah Khotimah.
Kejadian tersebut membuat korban sangat sedih.
• Tukang Ojek Viral yang Nangis karena Ditipu Kini Dapat Motor: Itu Satu-satunya Mata Pencaharian Saya
• Untung Tak Seberapa, Pedagang Manisan Ditipu Pembeli, Dibayar Pakai Uang Rp 2000 Ditambah Angka Nol
Tak hanya uangnya habis digasak.
Ia tidak bisa menyetor hasil jualan.
Uang hasil jualannya sehari-hari itu sebesar Rp 400.000.
Padahal untuk tiap makanan yang dijualnya, Mbah Khotimah hanya mengambil keuntungan Rp 300.