Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gadis Cantik Teller Bank Tewas Ditikam 25 Kali, Polisi Kini Mulai Peroleh Petunjuk

Sementara dari hasil pemeriksaan tim Inafis Polresta Denpasar, diketahui korban meninggal dunia akibat kehabisan darah

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Gadis Cantik Teller Bank Tewas Ditikam 25 Kali, Polisi Kini Mulai Peroleh Petunjuk
Firizki Irwan/Tribun Bali
Warga di Jalan Kertanegara, Gang Widura, Nomor 24, Ubung Kaja, Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali digegerkan adanya penemuan mayat perempuan, Senin (28/12/2020). Teller cantik salah satu pegawai bank di Kuta yang ditemukan tewas mengenaskan di Denpasar itu terindikasi positif covid-19. 

"Pisaunya ada yang kita temukan di TKP, mirip dengan pisau dapur tetapi kita masih coba dalami kemungkinan ada barang bukti yang lainnya. Motornya juga masih penyelidikan. Motor (milik korban) Scoopy warna merah putih," tambahnya.

Mengenai pengungkapan kasus ini, Kapolresta Denpasar meminta masyarakat untuk mendoakan agar kasus ini bisa segera terungkap dan pelaku bisa kita temukan secepatnya.

"Kalau dari hasil CCTV, itu kita masih dalami, yang pasti sudah mulai mengarah. Ya mohon doanya lah, semoga segera didapat (bukti-bukti lengkap). Semoga secepatnya kita bisa ungkap pelakunya," tutur Kapolresta Denpasar Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan, Rabu (30/12/2020).

Pacar Histeris

Ni Putu Widiastuti seorang pegawai bank di Kuta ditemukan tewas mengenaskan di rumahnya Jalan Kerta Negara, Gang Widura, Nomor 24, Dusun Poh Gading, Desa Ubung Kaja, Denpasar, sekitar pukul 08.30 Wita.

Orang yang pertama kali menemukan korban adalah Gede Hara Yogi Swara (28), yang merupakan pacarnya.

Baca juga: Karyawati Bank Korban Pembunuhan di Rumahnya Terindikasi Kena Covid-19, Pacar juga Jalani Tes Swab

Saat tiba, Yogi melihat pintu pagar dan pintu rumah sudah terbuka.

Berita Rekomendasi

Rasa cemasnya makin membuncah, dan perasaannya mulai tak enak.

Yogi bergegas mencari tahu keberadaan pacarnya, yang tinggal seorang diri di rumahnya yang besar itu. Ia makin curiga setelah melihat bercak darah di lantai rumah.

Dan saat memasuki kamar Putu Widiastuti di lantai dua, betapa kagetnya Yogi melihat sang pacar sudah tergeletak tak bernyawa di atas tempat tidurnya.

Dalam kondisi syok dan panik, Yogi berteriak-teriak meminta tolong warga sekitar.

Beberapa warga lalu berdatangan melihat keadaan sekitar rumah, namun tidak ada yang berani masuk ke dalam rumah.

“Saya temukan di lantai dua, di kamar tidurnya sudah tidak bernyawa. Lalu saya berteriak minta tolong kepada warga,” tutur Yogi setelah penemuan jenazah pacarnya, kemarin pagi.

Putu Widiastuti ditemukan dalam posisi terlentang di atas kasur dengan kepala menghadap ke selatan, menggunakan BH, dan celana pendek berwarna coklat.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas