Kasus Pembunuhan Pedagang Wanita di Denpasar Terungkap, Korban Tak Bayar Utang Rp 515 Ribu
Korban cekcok dengan istri pelaku, saat terjadi keributan tersebut korban emosi dan malah memukul (menempeleng) istri pelaku.
Editor: Dewi Agustina
Ibas kemudian melemparkan helm ke arah korban lalu mengejar dan memitingnya.
"Korban yang kemudian lepas dari pitingan pelaku, langsung lari. Pelaku yang masih tidak terima lalu mendorong korban hingga mengenai tembok," jelasnya.
Baca juga: Pedagang Wanita Tewas Diduga Dihantam Tabung Gas, Pelakunya Ditangkap di Bondowoso Jatim
Baca juga: Ibu Rumah Tangga Tewas Dihantam Tabung Gas, Saksi Sempat Mendengar Ucapan Sudah Empat Bulan Kamu
"Pelaku yang melihat ada tabung gas LPG 3 kilogram, langsung diambil dan dilemparkan ke korban," tambahnya.
Korban yang kemudian tersungkur dan pelaku bersama istrinya langsung pergi meninggalkan lokasi.
Beberapa saat kemudian, warga di sekitar lokasi mengecek kondisi korban dan dilihat korban sudah dalam keadaan tidak bernyawa.
"Pelaku sendiri tidak tahu kalau korban meninggal dunia," jelasnya.
Kronologis
Sebelumnya kasus penganiayaan hingga mengakibatkan korban meninggal dunia pada Selasa 2 Februari 2021 pukul 20.30 Wita masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
Korbannya bernama Sri Widayu (48), perempuan yang berasal dari Banyuwangi, Jawa Timur.
Menurut keterangan Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi, korban meninggal dunia di dalam kamar kos (TKP) dengan kondisi luka pada bagian kepala.
"Korban ditemukan meninggal di kamar kos (TKP). Diduga korban dipukul menggunakan tabung gas sehingga kening dan kepala belakang alami luka serius," ujarnya, Rabu 3 Februari 2021.
Menurut keterangan saksi di lokasi, Nurbadri (40) menjelaskan kepada pihak kepolisian, sekitar pukul 20.30 Wita saksi mendengar suara ribut-ribut dari kamarnya.
Terdengar ada suara yang mengatakan 'sudah empat bulan kamu' namun terpotong dan tidak jelas suara lainnya.
Saat ia keluar dari kamar, Nur melihat ada dua orang laki-laki dan perempuan berkerudung memakai sepeda motor warna merah langsung tancap gas ke arah utara sambil berboncengan.
Baca juga: Warga Kota Lubuklinggau Ditangkap, Buron Kasus Pembunuhan 3 Tahun Lalu
Baca juga: Seorang Wanita Tewas Dihantam Tabung Gas, Sempat Ada Keributan, 3 Orang Kabur setelah Cekcok