Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berawal Seniornya Minder Periksa Saksi Bertitel Magister, Polisi Ini Raih Gelar S2 & S3 Bersamaan

Kisah inspiratif datang dari seorang anggota kepolisian bernama Bripka Asep Hermawan.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Berawal Seniornya Minder Periksa Saksi Bertitel Magister, Polisi Ini Raih Gelar S2 & S3 Bersamaan
Tribun Cirebon/ Ahmad Imam Baehaqi
Berawal Seniornya Minder Periksa Saksi Bertitel Magister, Polisi Ini Raih Gelar S2 & S3 Bersamaan 

Momen tersebut menjadikan Asep tergerak untuk mendaftarkan diri di PDIH Unisula Semarang pada 2018.

Bahkan, enam bulan setelahnya ia pun kembali mendaftar di S2 Kenotariatan Unisula Semarang.

Baca juga: VIRAL Kisah Gadis 19 Tahun Telat Haid 7 Bulan karena Stres dan Banyak Pikiran, Ini Saran dari Dokter

Menurut dia, personel Polri tetap harus berpendidikan tinggi agar lebih maksimal melayani masyarakat.

"Saya melihat pentingnya meningkatkan kualitas SDM di tubuh Polri," kata Asep Hermawan.

Ia mengatakan, pendidikan adalah hobinya sehingga memutuskan untuk terus belajar hingga ke jenjang tertinggi yakni S3.

Asep meyakini, cara komunikasi seseorang dipastikan berbeda jika telah menyelesaikan pendidikan tinggi.

Hal itu tentunya akan sangat bermanfaat bagi personel Polri yang kerap hadir di tengah masyarakat.

Berita Rekomendasi

Bahkan, tak jarang anggota Polri harus menjadi problem solver berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat.

"Polisi seperti dituntut harus serba bisa, sehingga harus ditunjang pendidikan yang tinggi," ujar Asep Hermawan.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Bripka Asep Hermawan Bintara Polresta Cirebon Lulus S2 dan S3 Bersamaan, Ini Motivasinya

(Tribunjabar.id/Ahmad Imam Baehaqi)

Berita lainnya terkait kisah inspiratif.

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas