Viral Tulisan Tangan Siswi SMA Seperti Ketikan Komputer, Akui Kerap Dipuji Orang Sekitar
Viral tulisan tangan siswi SMA bernama Rigina (15) seperti ketikan komputer, akui kerap menerima pujian dari orang sekitarnya.
Penulis: Shella Latifa A
Editor: Tiara Shelavie
"Sering banget, bahkan guru pun ikut memuji tulisan saya," imbuhnya.
Baca juga: VIRAL Kisah Wanita Diberi Hadiah 100 Ekor Bebek dari Kekasih Bulenya, Sudah 3 Tahun Lebih Pacaran
Untuk membuat tulisan yang rapih, Rigina mengaku butuh waktu latihan menulis yang cukup lama.
Ia terbiasa melatih tulisannya agar rapi sejak masih di bangku SD.
"Sejak kelas 5 SD, dimulai dari belajar huruf tegak bersambung menggunakan buku halus kasar."
"Terus dilatih juga menggunakan buku tulis biasa, dan lama kelamaan bisa nulis rapi," ucap Rigina.
Waktu Menulis Bisa Capai 2,5 Jam
Kelihaiannya Rigina menulis bak ketikan komputer ini juga tidak selalu berjalan mulus.
Rigina menyebut ada beberapa kendala yang ia hadapi. Salah satunya, memakan waktu yang lama.
"Sekitar kurang lebih 2,5 jam, sering diganggu ketika menulis, dan pulpen yang suka macet saat digunakan," ucap dia.
Bahkan, waktu yang lama ini kerap membuat Rigina terlambat mencatat materi saat menerima pelajaran.
"Sering kali terlambat," jelas dia.
Namun hal itu tak menghalanginya untuk tetap menulis rapi.
Di samping bersekolah, Reigina ternyata memang hobi menulis.
"Iya, saya hobi menulis, seperti mencatat penggalan lirik lagu, menulis motto atau quote," lanjut dia.
(Tribunnews.com/Shella Latifa)
Baca berita viral lainnya