Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PT JJB Telah Bayarkan Rp 163 Miliar kepada Warga yang Lahannya Terdampak Pembangunan Jalan Tol

Total alokasi dana yang digunakan untuk proses pembayaran UGR jalan tol Bawen-Jogja dialokasikan sebesar Rp365 miliar

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in PT JJB Telah Bayarkan Rp 163 Miliar kepada Warga yang Lahannya Terdampak Pembangunan Jalan Tol
Tribunjogja.com
Progres pengadaan lahan telah memasuki pembayaran Uang Ganti Rugi (UGR) tahap 2 di Desa Tirtoadi, Kapanewon Mlati, Sleman 

Lukas, warga Kelangkapan, Kalurahan Margomulyo, Seyegan juga termasuk warga terdampak pembangunan tol Yogyakarta - Bawen.

Aset yang terdampak berupa rumah dan sawah seluas 650 meter.

Nominal ganti rugi sebesar Rp 1,7 miliar.

Meski sudah ada nominal namun uang ganti rugi belum turun. Masih menunggu pencairan pada bulan September ini.

Rencananya, kata dia, uang tersebut akan dibelanjakan kembali membeli tanah dan rumah.

"Kalau saya yang penting untuk kebutuhan primer dulu," kata Lukas. Pria berusia 37 tahun itu tidak menampik, dengan uang sebanyak itu sempat kepikiran dan ingin membeli mobil.

Karena dianggap butuh saat bepergian jauh bersama keluarga.

Berita Rekomendasi

Namun, baginya, yang utama lebih dahulu adalah kebutuhan primer.

Ia mengaku sedang mencari tanah dan rumah untuk menjadi tempat tinggal. (Tribunjogja.com/Rif)

Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Kabar Terbaru Pembangunan Tol Yogyakarta-Bawen Wilayah Sleman

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas