Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pekerja Tambang di Tuban Tewas Tertimpa Batu, di Kebumen Motor Babinsa Hancur Tertimpa Batu Raksasa

Tertimpa batu, pekerja tambang di Tuban tewas, sementara itu di Kebumen, motor dinas babinsa tertimba batu hingga hancur lebur, Sertu Agus selamat.

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in Pekerja Tambang di Tuban Tewas Tertimpa Batu, di Kebumen Motor Babinsa Hancur Tertimpa Batu Raksasa
Istimewa
longsor susulan di Sempor Kebumen timpa kendaraan Babinsa hingga hancur, Sabtu (26/3/2022) 

Masyarakat diimbau untuk berhati-hati bila melintas di jalur tersebut dan kendaraan besar lebih baik melalui jalan utama saja.

Penampakan Batu Jumbo yang Timpa Motor Dinas Babinsa

Longsor terjadi di ruas Jalan Sempor-Sampang, Dukuh Karangjoho RT 002 RW 004 Desa/Kecamatan Sempor, Kebumen.

Longsor dengan material batu besar menimpa motor milik Babinsa Koramil Sempor Kebumen, Sabtu (26/3/2022).

Longsor terjadi saat petugas dan relawan bahu membahu membersihkan material longsor pertama yang belum teratasi.

Tak disangka, tidak ada hujan tiada angin, longsor kedua terjadi.

Bahkan longsor susulan ini berupa batu besar seukuran mobil menggelinding dari tebing dan jatuh ke badan jalan.

batu besar timpa motor babinsa 4
longsor susulan di Sempor Kebumen timpa kendaraan Babinsa hingga hancur, Sabtu (26/3/2022)
BERITA REKOMENDASI

Saking besarnya, batu besar itu bahkan hampir menutup seluruh badan jalan provinsi itu.

Nahas, batu itu mengenai sepeda motor milik Babinsa yang sedang diparkir di lokasi kejadian.

Kendaraan itu pun seketika hancur dan tak berbentuk lagi.

Beruntung petugas dan relawan gabungan selamat karena berada cukup jauh dari lokasi kejadian.

Bako Humas BPBD Kebumen Heri Purwoto mengatakan, kendaraan merek Honda Vario yang hancur adalah milik Babinsa Koramil/03 Sempor.


Tapi ia memastikan tidak ada korban jiwa akibat insiden itu.

"Batu yang longsor berdiameter kurang lebih 2.60 meter dengan tinggi sekitar 2.20 meter," kata Heri.

batu raksasa timpa motor babinsa 8
Proses penghancuran batu material longsor di Sempor Kebumen, Sabtu (26/3/2022)

Posisi batu berada di tengah jalan propinsi ruas Sempor- Sampang yang menghubungkan Kebumen dan Banjarnegara.

Meski lalu lintas terganggu, jalan masih bisa dilalui kendaraan roda 2 dan roda 4 secara bergantian.

"Penanganan bencana ini dibantu menggunakan alat berat," jelasnya.

Alat berat bukan hanya dipakai untuk memindahkan batu yang longsor di jalan, namun juga menurunkan batu di tebing yang berpotensi longsor.

Saat ini, batu besar itu sudah berhasil disingkirkan dan lalu lintas jalan kembali normal. (tribun network/thf/TribunJatim.com/TribunBanyumas.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas