Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta 510 Mahasiswa Universitas Brawijaya Keracunan: Seusai Makan Nasi Bungkus, Kegiatan KKM Disetop

Fakta-fakta 510 mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) Malang keracunan massal setelah makan nasi bungkus.

Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Fakta 510 Mahasiswa Universitas Brawijaya Keracunan: Seusai Makan Nasi Bungkus, Kegiatan KKM Disetop
ist via Suryamalang.com dan Polres Malang
Lokasi perkemahan mahasiswa UB keracunan masal, di Desa Jedong, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang, Selasa (7/2/2023) (kiri) dan mahasiswa UB menjalani perawatan di Puskesmas Wagir (kanan). Fakta-fakta 510 mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) Malang keracunan massal setelah makan nasi bungkus. 

Masih dilansir Suryamalang.com, mahasiswa Universitas Brawijaya yang melaksanakan kegiatan KKM di Kecamatan Wagir, pulang lebih awal.

Kepulangan mereka ke kampus lebih awal dari jadwal setelah ratusan mahasiswa peserta KKM mengalami keracunan makanan.

Ratusan peserta KKM mengalami keracunan massal setelah menyantap makanan yang disediakan panitia.

Pada Selasa malam, kegiatan KKM akhirnya dihentikan.

Baca juga: Pertolongan Pertama Saat Mengalami Keracunan Makanan

Ketua Pengelola Sistem Informasi dan Kehumasan (PSIK) FT UB, Adharul Muttaqin, mengatakan evakuasi mahasiswa KKM sudah selesai.

"Dari lokasi dievakuasi dengan angkot dan kendaraan lainnya," ujarnya di FT Universitas Brawijaya, Rabu.

5. Satu Mahasiswa Masih Dirawat di RS

Berita Rekomendasi

Hingga Selasa malam, ada 11 mahasiswa yang dirawat.

Tiga orang dirawat di Puskesmas Wagir, dan delapan orang dirawat di RS Universitas Brawijaya.

Namun, kini tinggal satu mahasiswa yang dirawat di RS Universitas Brawijaya.

"Untuk penyebab (keracunan) pastinya, kami memilih menunggu pihak Dinkes Kabupaten Malang dari hasil uji lab makanan," kata Dekan FT UB, Hadi Suyono kepada wartawan, Rabu.

(Tribunnews.com/Nuryanti) (Suryamalang.com/Sylvianita Widyawati) (TribunJatim.com/Lu'lu'ul Isnainiyah)

Berita lain terkait Universitas Brawijaya

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas