Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Motif Pembunuhan Karyawati di Morowali Terungkap, Agnes Dihabisi Rekan Kerja Usai Beri Pinjaman Uang

Muh Jufri membunuh rekannya karena tersinggung dan kesal, dia tidak terima disebut sebagai pembohong.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Motif Pembunuhan Karyawati di Morowali Terungkap, Agnes Dihabisi Rekan Kerja Usai Beri Pinjaman Uang
Istimewa via Tribun Toraja
Gadis asal Toraja berinisial ARA (25) ditemukan tewas di messnya di Molowali, Sulteng pada Sabtu (13/5/2023) malam. Korban ditemukan dalam kondisi tangan dan kaki terikat serta kepala bersimbah darah. Pelaku ternyata rekan kerja korban. 

Pelaku kalap mata dan tega menghabisi korban.

Bahkan korban yang terus meronta usai dipukul membuat pelaku memukul kepala korban dengan batu.

Kronologis Kejadian

Menurut penjelasan Kapolres Morowali, AKBP Supriyanto, pelaku Muh Jufri awalnya datang ke kantor PT PPS untuk meminjam uang kepada korban pada Sabtu (13/5/2023) pagi.

Pada saat pelaku datang, korban belum memiliki uang sehingga mereka sepakat untuk bertemu kembali pukul 09.00 Wita.

Selang beberapa jam kemudian korban datang diantar pacarnya.

Namun sang pacar saat itu langsung meninggalkan korban usai mengantarkan Agnes.

Berita Rekomendasi

"Saat pelaku datang, dia meminta uang kepada korban, tetapi korban tidak membawa uang tunai, sehingga korban memberikan kartu ATM dan meminta pelaku untuk menarik uang di mesin ATM," kata Kapolres saat konferensi pers di Mapolres Morowali, Senin (15/5/2023).

Setelah itu, pelaku datang dan telah membawa sejumlah uang yang ditarik dari kartu ATM korban.

Baca juga: Kasus Pembunuhan Wanita Hamil di Pantai Ngrawe Gunungkidul, Kedua Pelaku Divonis Hukuman Mati

Tetapi, saat itu korban menanyakan apakah uang yang diambil pelaku tidak kebanyakan?

Pertanyaan itu terus diulang korban.

Akibatnya terjadilah perdebatan yang membuat situasi semakin memanas.

Pelaku yang emosi melakukan tindakan kekerasan terhadap korban.

"Dia (pelaku) memukul dan mendorong korban hingga terjatuh, lalu mengikat tangan dan kaki korban dengan tali rafia yang ada di kantor," ujar Kapolres.

Gadis asal Toraja berinisial ARA (25) ditemukan tewas di messnya di Molowali, Sulteng pada Sabtu (13/5/2023) malam. Korban ditemukan dalam kondisi tangan dan kaki terikat serta kepala bersimbah darah.
Gadis asal Toraja berinisial ARA (25) ditemukan tewas di messnya di Molowali, Sulteng pada Sabtu (13/5/2023) malam. Korban ditemukan dalam kondisi tangan dan kaki terikat serta kepala bersimbah darah. (Istimewa via Tribun Toraja)
Halaman
1234
Sumber: Tribun Palu
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas