Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

WNA Turki Jadi Korban Penembakan di Bali, Ada 5 Tembakan, Peluru Bersarang di Dada dan Perut

Aksi penembakan terjadi di sebuah vila di Badung, korbannya WNA Turki yang alami lima tembakan dari pelaku yang diduga WNA.

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in WNA Turki Jadi Korban Penembakan di Bali, Ada 5 Tembakan, Peluru Bersarang di Dada dan Perut
TribunBali.com/I Komang Agus Aryanta/ist
Kolase foto garis polisi dan situasi Villa Palm House, Mengwi pasca terjadinya penembakan pada Selasa 23 Januari 2024. Kasus Penembakan WNA di Mengwi Badung, Pelaku Gunakan Senjata Kaliber 7,62. Aksi penembakan terjadi di sebuah vila di Badung, korbannya WNA Turki yang alami lima tembakan dari pelaku yang diduga WNA. 

Security kembali ke pos, kemudian sekitar pukul 01.30 WITA datang terduga pelaku menanyakan alamat villa sambil memperlihatkan foto-foto Villa dari HP pelaku, setelah itu security menjawab bahwa benar memang Villa Palm House.

"Kemudian datang seorang pelaku lainnya melompati pintu pagar dan menodongkan senjata api ke arah security serta membekap," paparnya.

Baca juga: Perampokan di Rumah Anggota Brimob, Istri Dibacok dan Disekap, Polresta Padang Tangkap Pelaku

Karena terhalang tembok, security tidak dapat melihat kejadian sekitar namun dirinya mendengar ada suara 4 sampai dengan 5 tembakan senjata api.

Setelah 15 menit saksi mendengar suara motor pelaku meninggalkan villa Palm House, selanjutnya meminta tolong kepada security Villa Bela Dona untuk menghubungi manajer Villa Palm House.

Security berusaha mencari para tamu villa Palm House dan melihat korban Turan Mehmet di laundry villa dalam keadaan bersimbah darah.

"Beberapa luka akibat tembakan yakni di lengan kiri tembus ke dada, bagian perut dan bagian punggung sebelah kiri," ungkapnya.

Ia mengantar korban dengan mengendarai motor masing-masing menuju RS Garba Med namun karena luka tembak yang terlalu dalam pihak RS menyarankan agar ke RS Bhayangkara.

BERITA TERKAIT

"Sementara kepolisian saat ini sudah mendatangi TKP dan sedang mengumpulkan bukti-bukti, serta keterangan para saksi dan pelaku masih dalam proses penyelidikan dan polisi juga sudah berkoordinasi dengan pihak imigrasi," pungkasnya. 

Pelaku Gunakan Senjata Kaliber 7,62

Pelaku penembakan Warga Negara Asing (WNA) di Villa Palm House, Desa Tumbak Bayuh Mengwi Badung masih dalam pengejaran polisi dari satreskrim Polres Badung dan Reskrimsus Polda Bali.

Bahkan dari pemeriksaan terhadap korban ditemukan luka tembak sebanyak 5 kali pada tubuh korban.

Namun dari 5 luka tembakan, hanya dua yang dalam hingga pelurunya masih nempel.

Bahkan dari hasil pemeriksaan di TKP ditemukan sejumlah selongsong peluru.

"Jadi pelaku menggunakan Senjata Kaliber 7,62. Itu senjata yang kecil digunakan untuk menyerang korban," ujar Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Avitus Panjaitan, didamping Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono Selasa 23 Januari 2024.

Dijelaskan untuk senjata api belum ditemukan namun di lokasi ditemukan tiga peluru yang utuh dan dua selongsongnya.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas