Tawuran Antarkelompok Pemuda di Pati, 1 Orang Tewas, Berawal dari Saling Tantang di Medsos
Terjadi bentrokan antarkelompok pemuda di Jalan Raya Sukolilo-Prawoto, Dukuh Gesik, Desa Prawoto, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Nanda Lusiana Saputri
Keduanya lantas berkelahi. IS menyabetkan celurit ke RS dan mengenai jari RS.
RS kemudian menggertak hingga IS mundur. Selanjutnya, giliran korban Galih maju berhadapan dengan RS.
Galih menyabet RS dan pada saat bersamaan RS juga menyabet korban. Sabetan celurit itu mengenai punggung Galih.
Korban pun melarikan diri bersama kelompoknya dan dikejar oleh Kelompok Kampung Hening.
"Kemudian korban terjatuh. Melihat hal tersebut, Kelompok Kampung Hening lalu mundur ke arah motor dan pergi dari lokasi tersebut."
"Selanjutnya teman-teman korban membawa korban ke Puskesmas Sukolilo. Namun, nyawa korban tidak tertolong dan meninggal dunia," terang Alfan.
Berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis, kata Alfan, penyebab kematian korban ialah luka tusuk pada punggung kiri yang menembus paru-paru dan jantung sehingga mengakibatkan pendarahan hebat.
Pihak kepolisian menangkap satu orang tersangka utama dan enam anak yang membawa sajam.
Polisi juga menyita barang bukti berupa 10 buah sajam, tujuh sepeda motor, 11 buah handphone, serta pakaian tersangka dan korban.
Atas tindakannya, RS disangkakan dugaan Tindak Pidana Pembunuhan Berencana dan atau Pembunuhan Pasal 340 KUHP dan atau Pasal 338 KUHP dengan ancaman penjara maksimal 20 tahun.
Sementara S, DO, IS, NB, KW, RS yang membawa sajam dijerat Pasal 2 UU Darurat No. 12 Th 1951 dengan ancaman penjara maksimal 10 tahun.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul: Pelaku Utama Taruwan Maut Tewaskan Satu Orang di Pati Ternyata Bocah Umur 15 Tahun.
(Tribunnews.com/Deni)(TribunJateng.com/Mazka)