Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Terpidana Kasus Vina Cirebon Bisa Dijenguk, Supriyanto Langsung Minta Celana Kolor

Terpidana kasus Vina Cirebon telah bisa dijenguk oleh keluarganya, mereka diketahui kini telah dipindah dari lapas di Bandung kembali ke Lapas cirebon

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Terpidana Kasus Vina Cirebon Bisa Dijenguk, Supriyanto Langsung Minta Celana Kolor
Eki Yulianto/Tribun Jabar
Keluarga mendatangi Lapas Kelas I Cirebon menemui terpidana kasus Vina Cirebon untuk memberikan semangat 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto

TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Terpidana kasus Vina Cirebon telah bisa dijenguk oleh keluarganya, mereka diketahui kini telah dipindah dari lapas di Bandung kembali ke Lapas Kelas I Cirebon, Jawa Barat.

Keluarga dari enam terpidana, kecuali Sudirman, pun tak mau menyia-nyiakan kesempatan tersebut dengan datang ke lapas tersebut menemui para terpidana keluarga mereka.

Pada Senin (26/8/2024) beberapa orang keluarga terpidana mendatangi Lapas Cirebon menemui Hadi, Eko, Rivaldy dan Eka Sandi.

Baca juga: Video Berdalih Hanya Amankan Terpidana Kasus Vina, Oegroseno Desak Iptu Rudiana Segera Dipecat

Mereka membawakan barang-barang permintaan sang narapidana serta makanan kesukaan masing-masing.

Salah satu dari mereka adalah Aminah, kakak dari Supriyanto, satu dari terpidana kasus Vina Cirebon.

Wanita ini menemui adiknya untuk melepas kerinduan. Ia juga membawakan beberapa makanan kesukaan Supriyanto seperti apem, sambal asem, dan gorengan.

Berita Rekomendasi

"Iya, ini semua makanan kesukaan Supriyanto. Katanya biar badannya segar," ujar Aminah saat ditemui tribunjabar.id di depan Lapas.

Menurut Aminah, pertemuan tersebut adalah yang kali keduanya. Pada pekan sebelumnya mereka telah bertemu.

Pada pertemuan pertama, menurut Aminah, Supriyanto meminta beberapa pakaian karena yang ia pakai sudah pada usang.

"Ini udah kedua kalinya, yang pertama hari Selasa minggu kemarin. Waktu nengok pertama, Supriyanto minta dibawain celana dalam dan kolor," ucapnya.

Baca juga: Video Keberadaan Saksi Aep Misterius di Kasus Vina, Disebut Sembunyi di Hotel

Ia mengatakan akan sering-sering menengok sang adik selama Supriyanto berada di dalam masa tahanan.

Hal ini dilakukan untuk mendukung adiknya dan teman-teman lainnya yang menjadi terpidana kasus Vina Cirebon.

"Terus memberi semangat kepada dia," ujarnya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas