Kepala Humas BNPB Sutopo Dianugerahi sebagai The First Responder: Semoga Menginspirasi
Sutopo Kepala BNPB Dianugerahi Sebagai 'The First Responder': Semoga Menginspirasi
Penulis: Miftah Salis
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Kepala Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho, baru saja memperoleh penghargaan dari media terkemuka Singapura, The Straits Times.
Sutopo dianugerahi "The First Responder" bersama dengan 3 tokoh dan 2 lembaga lain.
Sutopo menyampaikan harapan agar penghargaan yang diperoleh menginspirasi dan memberikan manfaat bagi banyak orang.
Melalui akun Twitter @Sutopo_PN, Rabu (28/11/2018), ia juga menyampaikan keadaan dirinya yang menderita sakit kronis dan harus berjuang namun tetap bekerja menjalankan tugas.
Baca: Raih Penghargaan The First Responders 2018, Sutopo Purwo Nugroho Merendah
Menurutnya, hanya inilah yang bisa ia lakukan.
"Semoga penghargaan “The First Responders” ini dapat menginspirasi dan bermanfaat untuk semua. Di saat saya sakit kronis dan berjuang dengan hidup saya sendiri, masih tetap bekerja menginformasikan bencana setiap saat. Hanya itu yang bisa saya lalukan," tulis Sutopo.
Penghargaan tersebut disampaikan Rabu (28/11/2018) pada The Straits Times Global Outook Forum 2019.
Penghargaan sebagai "The Fisrt Responder" ini tak lain berkaitan dengan tugas Sutopo sebagai Kepala Humas BNPB.
Sutopo mendedikasikan dirinya dalam menyampaikan informasi kepada publik mengenai setiap bencana yang terjadi di Indonesia.
Informasi tersebut disampaikan secara cepat dan segera ditengah kondisinya yang menderita kanker paru stadium 4B.
Terlebih, saat bencana gempa dan tsunami di Palu dan Donggala beberapa waktu lalu.
Informasi yang disampaikan menjadi menjadi rujukan media nasional maupun internasional.
Baca: Humas BNPB Sutopo Purwo Jadi Calon PNS Inspiratif dan Pejabat Tinggi Pratama Teladan 2018
Selain Sutopo Purwo Nugroho, tiga tokoh lain yaitu Ng Kok Choong, Komandan Angkatan Laut India (Pilot) Vijay Varma dan Kapten (Pilot) P. Rajkumar.
Sementara dua lembaga lain yaitu Mercy Relief dan The Asean Coordinating Centre for Humanitarian Assistance on Disaster Management (AHA Centre).
(Tribunnews.com/Miftah)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.