Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Belum Bisa Dibesuk, Millen Cyrus Baik-baik Saja di Sel Pria, Keluarga Hanya Antar Pakaian Ganti

Sudah tiga hari selebgram Millen Cyrus (21) mendekam di sel pria Polres Pelabuhan Tanjung Priok, karena jeratan kasus narkoba.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Belum Bisa Dibesuk, Millen Cyrus Baik-baik Saja di Sel Pria, Keluarga Hanya Antar Pakaian Ganti
Instagram @millencyrus
Keponakan Ashanty, Millen Cyrus atau Millendaru sakau saat diamankan kepolisian diduga terkait narkoba. 

"Setiap hari juga kami terus memantau. Kami selalu tanyakan kondisinya dan meminta dia (Millen) kalau ada apa-apa lapor ke petugas," jelasnya.

Millen Cyrus dalam rilis yang digelar di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (24/11/2020). Keponakan penyanyi Ashanty tersebut diamankan pihak kepolisian terkait kasus dugaan kepemilikan dan penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu.
Millen Cyrus dalam rilis yang digelar di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (24/11/2020). Keponakan penyanyi Ashanty tersebut diamankan pihak kepolisian terkait kasus dugaan kepemilikan dan penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Sejauh ini, Reza Rahandhi memastikan bahwa Millen Cyrus masih bisa mengikuti prosedur penahanan dan pemeriksaan di Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

"Kondisinya MC (Millen) sangat baik," ujar Reza Rahandhi.

Diberitakan sebelumnya, Millen Cyrus ditangkap Polres Pelabuhan Tanjung Priok disebuah hotel di kawasan Jakarta Utara, Minggu (22/11/2020) dini hari bersama pria berinisial JR.

Dari penangkapan tersebut, polisi menyita barang bukti berupa satu paket plastik berisikan kristal putih diduga sabu seberat 0,36 gram, satu botol plastik air mineral dan pipa kaca untuk membakar sabu, dan satu botol minuman keras Black Label.

Atas perbuatannya, Millen Cyrus dijerat dengan pasal 127 ayat 1 (a) UU Narkotika dengan ancaman maksimal empat tahun kurungan penjara

Berita Rekomendasi
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas