Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Film Lawas Korea Oldboy Akan Hadir Kembali di Bioskop Indonesia Dalam Format Restorasi 4K

Sebuah film lawas dan termasuk legendaris dari Korea Selatan yakni Oldboy akan tayang kembali di bioskop Indonesia.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Film Lawas Korea Oldboy Akan Hadir Kembali di Bioskop Indonesia Dalam Format Restorasi 4K
instagram
Poster film Oldboy yang rilis tahun 2003 dibuat kembali dalam versi restorasi 4K dan akan tayang mulai 5 November 2021 di bioskop Indonesia 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah film lawas dan termasuk legendaris dari Korea Selatan yakni Oldboy akan tayang kembali di bioskop Indonesia.

Film yang digarap pada tahun 2003 itu akan hadir dalam format 4K setelah direstorasi.

Tribunnews.com berkesempatan menonton film karya Sutradara Park Chan-wook dalam format yang lebih tajam.

Film bergenre trailer ini menampilkan suasana lawas penggarapan film Korea Selatan khususnya untuk film bertemakan kekerasan.

Baca juga: Jadwal Acara TV Minggu 11 April 2021: Tayang Pengabdi Setan di Trans7 dan Oldboy di TransTV

Baca juga: Setelah Parasite, Ini Lima Film Korea yang Wajib Ditonton, Oldboy, The Host hingga The Handmaiden

Gambar yang gelap mendukung suasana tegang untuk film yang memang dikhususkan untuk usia 21 tahun ke atas.

Aksi fightingnya pun masih terlihat sangat lawat tak selentur beberapa adegan fighting dalam film Korea Selatan di era sekarang.

BERITA TERKAIT

Namun, unsur sadis penuh darah di film ini masih sangat terasa dan cukup membuat penonton mengerenyitkan dahi.

Film Oldboy merupakan film kedua dari The Vengeance Trilogy. Film ini mengisahkan Oh Dae-su (Choi Min-sik), yang membalas demdan setelah dirinya dipenjara selama 15 tahun tanpa tahu alasannya.

Saat menonton televisi, ia menyadari bahwa telah dijebak atas kasus pembunuhan istrinya. Hal tersebut membuat Oh Dae-su selama bertahun-tahun bertekad menemukan sosok musuh misteriusnya.

Ia kemudian mendapat petunjuk pertama ketika seorang tunawisma memberinya ponsel dan dompet penuh uang tunai. Pencarian itu pun dimulai.

Selain Choi Min-sik, Oldboy juga dibintangi Yoo Ji-tae, Kang Hye-jung, Kim Byung-ok, dan Oh Dal-su.

Film Oldboy versi restorasi dengan format 4K ini akan tayang mulai 5 November 2021 di jaringan bioskop CGV.

"Sang legenda kembali ke layar lebar. Mahakarya Park Chan-wook, #Oldboy restorasi 4K akan tayang mulai Jumat 5 November 2021," dikutip Tribunnews dari CBI Pictures selaku distributor di akun resmi sosmednya, Kamis (4/11/2021).

Sekedar informasi, Oldboy merupakan film khusus dewasa yang tayang perdana pada 21 November 2003. Film tersebut berhasil menjual 311.165 tiket atau sekitar US$1,7 juta.

Film ini juga memenangkan begitu banyak piala penghargaan, baik Film Terbaik, Film Asing Terbaik, dan Sutradara Terbaik, dalam sejumlah ajang internasional.

Beberapa di antaranya adalah Asia Pacific Film Festival, Blue Dragon Film Awards, Grand Prix Cannes Film Festival, Director's Cut Awards, Grand Bell Awards, Hong Kong Film Awards, dan masih banyak lagi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas